Daerah

Harapan Kampung Teluk Sumbang Peroleh Akses Internet yang Memadai

Kaltim Today
06 Juni 2024 06:59
Harapan Kampung Teluk Sumbang Peroleh Akses Internet yang Memadai
Potret warga Teluk Sumbang berusaha cari sinyal internet. (Miko/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Berau - Pemerataan jaringan internet yang memadai di lingkup kampung masih terus menjadi fokus Pemerintah Kabupaten Berau untuk menuntaskan ketersediaan fasilitas layanan telekomunikasi tersebut. 

Beberapa kampung masih terdata mengalami blank spot. Di kawasan pesisir contohnya, kondisi tersebut masih dialami Kampung Teluk Sumbang, Kecamatan Biduk Biduk. Padahal stasiun pemancar di kampung ini sudah terbangun.

Pelaksana Jabatan (Pj) Kepala Kampung Bahri menuturkan, stasiun pemancar dibangun oleh Dinas Komunikasi dan Informatika sejak 2018 lalu. Meski sudah berdiri namun kualitas internetnya diakui warga masih lemot.

"Bahkan untuk mendapatkan jaringan warga harus mendatangi titik-titik yang memiliki kualitas bagus. Salah satu lokasi yang kerap disasar adalah pegunungan atau kantor kampung," ujar Bahri.

Pihak desa berharap kondisi ini segera dibenahi agar warga bisa menikmati jaringan internet yang lancar. 

"Jadi sampai hari ini kami belum menikmati jaringan internet seperti yang dinikmati kampung-kampung lain, kami berharap persoalan ini segera mendapat jalan keluar agar masyarakat bisa menikmati jaringan internet yang memadai tanpa harus mendatangi titik-titik tertentu yang jauh dari lokasi rumahnya," tandasnya.

[MGN | RWT] 

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya