Daerah

Jelang Pemilu 2024, Kaltim Siagakan 17.073 Satlinmas 

Supri Yadha — Kaltim Today 30 November 2023 18:49
Jelang Pemilu 2024, Kaltim Siagakan 17.073 Satlinmas 
Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik saat memeriksa pasukan apel Satlinmas di Kantor Bupati Kukar. (Istimewa)

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Sebanyak 17.073 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) bakal disiapkan untuk mengamankan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam pesta demokrasi di Kalimantan Timur (Kaltim) pada 2024.

Penugasan belasan ribu anggota Satlinmas disampaikan dalam apel gelar pasukan penyerahan Bawah Kendali Operasi (BKO) kepada Polda Kaltim, di Lapangan Upacara Kantor Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Kamis (30/11/2023).

Kegiatan inj juga diikuti peserta apel dari Kodim 0906 KKR, Polres Kukar, Satpol-PP Kukar, BPBD Kukar, Damkar Matan Kukar, diawali dengan pemeriksaan pasukan oleh pimpinan apel Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik.

Akmal Malik mengatakan, daftar pemilih tetap (DPT) di Kaltim sebanyak 2.778.644 pada Pemilu 2024. Mereka tersebar di 10 kabupaten/kota, 105 kecamatan, 1.038 desa/kelurahan dan 11.441 TPS. 

Rinciannya, DPT laki-laki sebanyak 1.435.916 dan DPT perempuan sebanyak 1.342.728. Dari 10 Kabupaten/kota di Kaltim, Samarinda menjadi daerah dengan DPT paling banyak yakni 604.420 pemilih dengan 304.831 pemilih laki-laki dan 299.589 pemilih perempuan. 

Ia menyebutkan, penyerahan pasukan BKO Satlinmas tersebut sebagai bentuk keikutsertaan satlinmas dalam membantu pelaksanaan Pemilu 2024 agar berjalan dengan tentram, tertib dan aman. Masing-masing TPS akan disiagakan dua personel Satlinmas, sehingga kebutuhan totalnya sebanyak 17.073 orang personel.

“Oleh karena itu, menjelang pemilu serentak tahun 2024 ini kita sebagai bagian dari komunitas di Kaltim memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa proses ini berjalan dengan baik dan aman,” kata Akmal Malik.

Menurutnya, dengan semakin dekatnya waktu dan suhu politik yang kian memanas. Apalagi saat ini pilpres sedang memasuki masa kampanye, maka saat ini diperlukan kesiapsiagaan pengamanan pemilu agar situasi dan kondisi masyarakat tetap dalam keadaan yang aman, tertib, aman, terjaga, dan kondusif.

Selain itu, satlinmas merupakan cerminan dari semangat gotong royong dan kesadaran bersama dalam menjaga stabilitas keamanan di tengah-tengah masyarakat.

“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas keterlibatan kalian (Satlinmas se-Kaltim) dalam mendukung kelancaran pemilu serentak 2024,” terangnya.

Akmal Malik menegaskan, kewajiban menjaga dan mengawal tahapan demi tahapan pelaksanaan pemilu serentak 2024 bisa terlaksana secara sukses, dengan asas yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia serta jujur dan adil (Luber Jurdil). Ini merupakan tanggung jawab semua pihak terkait penyelenggaraan pemilu dan masyarakat pada umumnya.

Oleh sebab itu, dirinya mengajak seluruh satlinmas yang bertugas untuk melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi tinggi, profesionalisme, dan berintegritas, serta melaksanakan tugas berdasarkan Standar Operasional Prosedur (SOP), yaitu cepat, tepat, cermat, terukur, dan dengan hasil maksimal serta selalu bersikap netral tidak terlibat maupun berpihak dengan peserta maupun simpatisan peserta Pemilu. 

Ia juga berharap agar kehadiran satlinmas menjadi penjamin keamanan dan ketertiban, sehingga masyarakat dapat merasakan suasana pemilu yang damai dan tentram.

“Mari kita tunjukkan pada dunia bahwa Kalimantan Timur adalah daerah yang damai dan demokratis,” tandasnya.

[RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya