Nasional

Jelang Pendaftaran CPNS 2023, Berikut Cara Buat SKCK Online dengan Aplikasi Presisi

Diah Putri — Kaltim Today 31 Agustus 2023 10:26
Jelang Pendaftaran CPNS 2023, Berikut Cara Buat SKCK Online dengan Aplikasi Presisi
Aplikasi Presisi. (polri.go.id)

Kaltimtoday.co - Pendaftaran seleksi CPNS 2023 sebentar lagi dibuka. Persiapkan dokumen dan persyaratan lainnya biar kamu nggak kelabakan. Salah satu dokumen yang harus disiapkan adalah Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK). 

Belum punya SKCK? Nggak usah khawatir. Kini, buat SKCK bisa dari rumah menggunakan aplikasi yang sudah tersedia. Gimana caranya? Simak informasi lengkapnya di bawah ini!

Definisi SKCK

SKCK atau Surat Keterangan Catatan Kepolisian merupakan surat yang menunjukkan bahwa pemohon memiliki catatan kepolisian yang bersih atau berkelakuan baik. 

Cara Buat SKCK Online

Perlu diketahui situs resmi skck.polri.go.id tidak berlaku lagi sejak 20 Maret 2023. Kini, proses pembuatan SKCK bisa dilakukan secara online menggunakan aplikasi Presisi.

  • Unduh aplikasi POLRI Super App
  • Pilih menu SKCK
  • Klik ‘Mulai’ untuk memulai proses pembuatan SKCK
  • Jika belum memiliki akun Presisi, pilih ‘Daftar Baru’ dan lengkapi data diri yang diminta.
  • Lengkapi ‘Data Identitas’ dengan lengkap dan benar. Kemudian, klik ‘Simpan’.
  • Klik ‘Kirim Data’ untuk proses verifikasi. Data yang Anda masukkan akan diverifikasi dalam waktu 1 x 24 jam.
  • Kode dan tagihan akan dikirim melalui email untuk transaksi pembayaran.
  • Cetak bukti pembayaran dan datangi Polsek, Polres, Polda, atau Mabes Polri sesuai dengan jadwal yang dikirimkan ke email Anda
  • Bawa bukti pembayaran serta berkas asli persyaratan. Proses ini juga mencakup pengambilan sidik jari oleh petugas

Syarat Pembuatan SKCK

Adapun persyaratan pembuatan SKCK secara online sebagai berikut:

  • Surat pengantar dari kelurahan, bertanda tangan ketua RT dan ketua RW
  • Fotokopi KTP atau SIM
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Fotokopi Akta Kelahiran, Surat Kenal Lahir, atau Ijazah Terlahir.
  • Pas foto berukuran 4 x 6 dengan latar belakang merah sebanyak 6 lembar 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya