banner

Advertorial

Jembatan Sambaliung Sudah Dibuka Total dan Dapat Dilewati Kembali

Rizal — Kaltim Today 03 Oktober 2023 16:19
Jembatan Sambaliung Sudah Dibuka Total dan Dapat Dilewati Kembali
Jembatan Sambaliung. (Rizal/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Berau - Setelah masa pemeliharaan dan perbaikan yang berlangsung sejak Juni 2023, Jembatan Sambaliung yang menghubungkan Kecamatan Sambaliung dan lima kecamatan di pesisir selatan Berau ini sudah dibuka total dan dapat dilalui kembali.

Berdasarkan informasi dari Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Jembatan Sambaliung kepada Bupati Berau, Sri Juniarsih, hasil uji beton selama 28 hari telah dilalui. Artinya, umur beton telah sesuai standar, sehingga jembatan bisa dibuka secara keseluruhan untuk umum.

Sri berharap, para pengguna jalan tetap memerhatikan batasan berat kendaraan yang diizinkan untuk melintas, sehingga jembatan ini tetap terjaga dan tidak lagi mengalami kerusakan.

Di juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Kaltim serta jajarannya dan masyarakat Berau yang telah sabar dan menunggu selama proses perbaikan jembatan tersebut.

“Terima kasih kepada Gubernur Kaltim dan jajarannya, serta kepada masyarakat Berau yang selama ini bersabar dan mendukung proses perbaikan, sehingga Jembatan Sambaliung kini semakin nyaman dilintasi bersama,” ucapnya.

Meski jembatan telah sepenuhnya dibuka, LCT yang telah berperan sebagai alternatif penyeberangan selama masa perbaikan, akan tetap dioperasikan selama periode pengawasan trafik kendaraan di jembatan baru ini, guna memastikan bahwa semua kendaraan mematuhi regulasi yang ada.

"Armada ini akan bertahan selama pemantauan aktivitas lalu lintas kendaraan di jembatan," imbuhnya.

Sementara itu, I Nyoman Suardika, PPK Proyek Jembatan Sambaliung, memberikan pernyataan bahwa, kendati jembatan telah dapat digunakan kembali, ada beberapa pembatasan yang tetap berlaku, khususnya berkaitan dengan batas berat kendaraan, yakni kendaraan dengan berat di atas 8 ton sementara ini belum diperkenankan melintas.

[RZL | ADV PEMKAB BERAU]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya