Daerah

Lulus dari UMKT, Mahasiswa S2 Hukum Ini Siap Buka Praktik Advokat di Kota Asalnya Riau

Defrico Alfan Saputra — Kaltim Today 22 April 2025 15:43
Lulus dari UMKT, Mahasiswa S2 Hukum Ini Siap Buka Praktik Advokat di Kota Asalnya Riau
Lulusan S2 Hukum Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, Wahyu Friyonanda Riza berencana untuk membuka praktik advokat mandiri di Riau. (Defrico/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Setelah lulus dari Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, Mahasiswa S2 Hukum, Wahyu Friyonanda Riza berencana untuk membuka praktik advokat mandiri di kota asalnya, Riau, Sumatera.

Sebagai salah satu wisudawan terbaik, Wahyu mendapatkan nilai IPK sempurna, yakni 4.00. Nilai tersebut didapatkan atas ketekunannya menjalani perkuliahan di UMKT. Ia juga membocorkan kiat-kiat sukses untuk mencapai nilai yang terbaik itu.

"Tips dari saya, harus rajin mengerjakan tugas. Sering koordinasi dengan dosen, jika mengalami kesulitan," kata Wahyu. 

Lebih lanjut, Wahyu memang tertarik di dunia hukum. Salah satu alasan dirinya mengambil jurusan tersebut yakni kesempatan untuk berkontribusi pada keadilan sosial, baik melalui advokasi, penegakan hukum, atau pengembangan kebijakan. 

"Sesuai arahan rektor, jangan fokus untuk mencari kerja, tetapi membuka lapangan pekerjaan jauh lebih baik. Rencana saya akan berpraktik sebagai advokat pengacara secara mandiri," ujar Wahyu.

Ia juga ingin membuat terobosan, yakni mendirikan Konsultan Hukum Kemitraan Intiplasma Perkebunan Kelapa Sawit. Konsultan hukum yang berpengalaman dalam urusan inti plasma kelapa sawit dapat memberikan bimbingan dalam menyusun perjanjian kemitraan yang adil dan sesuai dengan peraturan yang berlaku, serta membantu menyelesaikan sengketa yang mungkin timbul nantinya.

Kemudian, dirinya juga memberikan pesan khusus kepada seluruh mahasiswa-mahasiswi yang sedang menempuh pendidikan di UMKT. 

"Tetap semangat untuk menjalani perkuliahan sampai tuntas, asah kemampuan kalian sesuai dengan potensi masing-masing," sebutnya.

Menurutnya, UMKT merupakan salah satu kampus swasta terbaik, yang memberikan pengalaman serta peningkatan indivual di bidang akademik maupun non akademik.

"Jangan ragu untuk memilih UMKT sebagai tempat kalian menempuh pendidikan. Disini kualitas dosennya terjamin, punya kompetensi dan kualitas yang baik, tidak kalah dengan universitas lainnnya," tutup Wahyu.

[RWT] 



Berita Lainnya