Berau
Peringati Hari Buruh Sedunia, Ratusan Pekerja Gelar Aksi di Kantor Disnakertrans Berau
Kaltimtoday.co, Berau - Dalam rangka memperingati Hari Buruh Sedunia, ratusan pekerja di Berau menggelar aksi di halaman kantor Disnakertrans Berau, Jalan Murjani II, Tanjung Redeb, pada Senin (1/5/2023).
Sebelum melakukan aksinya, para buruh berkumpul di Gedung Olahraga (GOR) Pemuda, di Jalan Pemuda, Tanjung Redeb.
Dewan Pengurus Cabang (DPC) Federasi Buruh Indonesia (FBI) Berau, Suradi memperkirakan ada ada ratusan buruh yang turun ke jalan.
"Kemungkinan ada ratusan buruh yang akan turun dari berbagai perusahaan yang ada di Berau," ucapnya.
Dalam aksi itu, pihaknya menuntut agar upah kerja dan lembur lebih ditingkatkan, serta tindakan diskriminasi terhadap buruh harus ditiadakan.
"Tingkatkan upah kerja dan lembur, serta tiadakan diskriminasi terhadap buruh," tegasnya.
Selain itu, Suradi juga menuntut agar serikat buruh di perusahaan harus dicatat di Disnakertrans serta harus adanya pemanggilan perusahaan yang bermasalah dengan pekerja.
"Perusahaan yang mempunyai kendala dengan para pekerja harus dipanggil ke Disnakertrans," ujarnya.
Dia mengimbau kepada massa aksi agar tetap tertib, mengingat aksi tersebut sebagai ajang menyampaikan pendapat atau aspirasi para buruh sehingga harus disampaikan dengan sebenarnya.
"Aksi ini lebih ke penyampaian aspirasi kepentingan para buruh, jadi tolong kepada seluruh buruh agar tetap menjaga ketertiban dan menghindari tindak kekerasan yang bersifat anarkis," pungkasnya.
[RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Ratusan Warga Gelar Aksi di Kantor ATR/BPN PPU, Tuntut Keadilan dan Kejelasan Lahan di Tengah Proyek IKN
- Peringati Hari Buruh, Edi Damansyah Tekankan Pentingnya Sinergi Buruh dan Pengusaha di Kukar
- Apakah Hari Buruh 1 Mei 2024 Libur Nasional?
- Ratusan Driver Maxim Tuntut Dua Poin Kebijakan ke Kantor Cabang Citraland
- Disnakertrans Berau Selesaikan 103 Kasus Perselisihan Hubungan Industrial di 2023