Kaltim
Pernah Jadi Pusat Kerajaan, Pemprov Kaltim Lakukan Pengambilan Air dan Tanah Kutai Lama untuk Kendi Nusantara IKN
Kaltimtoday.co, Samarinda - Pemerintah Provinsi(Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) melalui Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Prov Kaltim HM Syafranuddin melakukan pengambilan Air dan Tanah Kutai Lama untuk pengisian Kendi Nusantara di Ibu Kota Negara (IKN) nantinya, Sabtu (12/3/2022).
Kegiatan diawali dengan pengambilan air di Sungai Cermin kemudian pengambilan tanah di seputar area komplek makam raja dan ditutup dengan pengambilan air di tepian batu atau Dermaga Kutai Lama, serta prosesi tepong tawar oleh kepala adat kepada Ivan, sapaan akrab Syafaruddin dan seluruh tamu yang hadir dalam kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah kegiatan kami berjalan lancar dengan disambut ketua adat,” tandas Kepala Biro Adpim, Syafruddin.
Kegiatan ini berlangsung di Desa Kutai Lama, Kecamatan Anggana pada Sabtu siang pukul 12.30 Wita, didampingi oleh Camat Anggana Rendra Abadi, Kapolsek Anggana AKP Andy Wahyudi, Kepala Desa Kutai Lama Nurdin, dan Tokoh Kepala Adat Kutai Lama Abdul Munir serta Ketua TP PKK Kecamatan Anggana Sri Wahyuni.
Terpilihnya air dan tanah Kutai Lama tidak lepas dari catatan sejarah Kutai Kartanegara yang dulunya merupakan pusat kerajaan selama 4 abad sejak tahun 1300 yang didirikan oleh Raja Aji Batara Agung Dewa Sakti sebelum pindah ke Jembayan dan akhirnya kini berpusat di Tenggarong.
[RWT | PEMPROV KALTIM]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.