Samarinda
Reses di Kelurahan Bukit Pinang, Muhammad Rudi: Warga Banyak Keluhkan Air Bersih dan LPJU
Kaltimtoday.co, Samarinda - Upaya untuk mendengar aspirasi warga terus dilakukan Anggota DPRD Samarinda Muhammad Rudi. Kali ini digelar di Kelurahan Bukit Pinang, Samarinda Ulu. Digelar Muhammad Rudi dalam rangka Reses ke-3 masa sidang ke-3 tahun 2022.
Pertemuan Muhammad Rudi bersama warga berlangsung di aula Kantor Lurah Bukit Pinang. Dihadiri tidak kurang 150 warga dari 13 RT setempat, bersama Lurah Bukit Pinang Eko Purwanto.
Kepada Muhammad Rudi, sejumlah warga menyampaikan aspirasi mereka terkait persoalan air bersih yang belum mengalir di kawasan mereka. Kemudian terkait Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) yang belum tersedia.
"Di RT kami masih kesulitan air bersih pak, karena wilayahnya sedikit menanjak, jadi aliran air bersih tidak bisa masuk. Tolong segera dicarikan solusinya," ungkap Warga RT 9 Bukit Pinang, Sugiyono.
Sementara warga RT 16 Sugiyono menyampaikan, saat ini di kawasan mereka sangat minim LPJU. Terutama di sepanjang Jalan Pangeran Suryanata, khususnya dari arah gunung sampah sampai kantor Lurah Bukit Pinang.
"Kalau malam terasa gelap sekali. Sering terjadi kecelakaan, bahkan beberapa laporan warga kami ada juga ancaman pembegalan di sana pak," kata Rosita.
Menanggapi aspirasi warga tersebut, Muhammad Rudi minta warga segera membuatkan laporan tertulis agar bisa segera ditindaklanjuti.
"Segera buat laporannya, sampaikan ke Pak Lurah, nanti Pak Lurah bawa ke saya, saya perjuangan di DPRD Samarinda. ini menyangkut kebutuhan dasar warga, jadi harus disegerakan," kata Muhammad Rudi.
Terkait LPJU, politikus dari Partai Gerindra itu minta warga memanfaatkan program Probebaya yang bisa langsung digunakan untuk kebutuhan masyarakat.
"LPJU itu bisa diusulkan dan dikerjakan melalui program Probebaya. Beberapa wilayah sudah menerapkan itu untuk LPJU. Buatkan laporannya ke kelurahan, biar segera bisa ditindaklanjuti," tutur Muhammad Rudi.
Muhammad Rudi meminta warga Bukit Pinang untuk terus mendukung program pemerintah. Sebab, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Perlu dukungan dan partisipasi warga agar masalah yang dialami bisa segera dituntaskan.
"Kami tidak bisa bekerja sendirian, dukungan warga tetap kami butuhkan," tutupnya.
[TOS | ADV DPRD SAMARINDA]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Potret Menu Makan Bergizi Gratis Hari Pertama di Samarinda, Kepsek : Anak Tidak Hadir, Jatah Dikembalikan
- SDN 004 Samarinda Utara Jadi Sekolah Pertama Jalankan Makan Bergizi Gratis, Ratusan Porsi Didistribusikan
- Usulan Tambahan Anggaran Rp100 Triliun untuk Program Makan Bergizi Gratis Menuai Pro dan Kontra
- Logo Resmi HUT ke-357 Kota Samarinda dan HUT ke-65 Pemkot Samarinda, Begini Makna dan Filosofinya
- ASN di Bandung Barat Jadi Korban KDRT Istri, Dilaporkan Hilang Usai Dianiaya Berkali-kali