Bontang
RSUD Taman Husada Bontang Bakal Terapkan E-Resep
Kaltimtoday.co, Bontang – RSUD Taman Husada Bontang bakal menerapkan sistem pelayanan resep dokter secara online dengan sebutan e-resep atau elektronik resep. Inovasi tersebut sebagai salah satu upaya RSUD Taman Husada Bontang dalam memberikan pelayanan optimal kepada para pasien, sesua slogannya “Melayani Sepenuh Hati”.
Kasi Pelayanan dan Pengembangan Medik RSUD Taman Husada Bontang, dr Wayan Santika menjelaskan bahwa, saat ini RSUD telah mengembangkan suatu sistem online yang terkait dengan peresepan obat bagi pasien.
Menurutnya, di beberapa daerah resep elektronik sudah banyak diterapkan, dan Bontang salah satunya.
“Kami satu-satunya rumah sakit di Bontang yang menggunakan e-resep,” kata dokter Wayan.
Elektronik resep ini, lanjut Wayan, dapat memudahkan para apoteker saat menyerahkan resep kepada para pasien. Mengingat para dokter dengan tulisannya yang khas itu tak semua orang bisa membacanya, sehingga sangat rentan untuk menimbulkan salah persepsi. Oleh karena itu, tak jarang apoteker memberikan resep obat yang salah kepada pasien.
“Pasien yang seharusnya mendapat obat A malah diberi obat B yang ditakutkan adalah efek obat dalam kesalahan pemberian obat dan risiko tersebut akan menjadi tanggung jawab kami,” ujarnya.
Apalagi, lanjut dia, dalam sehari bagian apoteker biasa melayani 250 resep. Sangat riskan untuk melakukan kesalahan.
Dengan sistem online ini, diharapkan dapat meminimalisir kesalahan pemberian resep kepada pasien.
“Nantinya obat yang telah selesai akan muncul di layar yang kami siapkan dan SMS notifikasi kepada pasien,” pungkasnya.
[RIR | RWT | ADV]