Internasional
Rusia Kembalikan 3 Kapal Angkatan Laut Ukraina

Kaltimtoday.co, Kremlin - Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan tiga kapal angkatan laut Ukraina yang ditangkap dalam konfrontasi penembakan hampir setahun yang lalu telah dikembalikan.
Dua kapal perang dan satu kapal tunda itu disita oleh penjaga pantai Rusia pada 25 November 2018 ketika melewati Selat Kerch yang menghubungkan Laut Hitam dengan Laut Azov dalam perjalanan ke pangkalan ketiga kapal itu di pelabuhan Mariupol.
Selat Kerch membentang antara daratan Rusia dan Krimea yang dicaplok Rusia. Rusia mengklaim kapal-kapal Ukraina itu melanggar prosedur transit di selat tersebut.
Penjaga pantai Rusia melepaskan tembakan dan menahan pelaut Ukraina. Para pelaut ditahan selama 10 bulan dan dipulangkan pada bulan September lalu sebagai bagian dari pertukaran tahanan.
Sebuah pernyataan kementerian Rusia mengatakan penyerahan kapal itu dilakukan Senin tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut.
[VOA | TOS]
Related Posts
- Dampak Perang Rusia-Ukraina: Harga Minyak Dunia Naik hingga Ganggu Rantai Pasokan Makanan
- Rusia Serang Ukraina, 138 WNI Dinyatakan Aman dan Diminta Berkumpul ke KBRI
- NATO Siapkan 40.000 Tentara Bantu Ukraina Hadapi Rusia
- Pasukan Rusia Ambil Alih Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Chernobyl Ukraina
- Presiden Ukraina Umumkan Darurat Militer, Suara Sirine di Kota Kiev Menggema