Bontang
Rustam Imbau Masyarakat Bontang Jaga Kebersihan di Tengah Serangan DBD
Kaltimtoday.co,Bontang - Ketua Komisi II DPRD Bontang, Rustam mengimbau kepada masyarakat untuk terus menjaga kebersihan. Pasalnya saat ini banyak warga yang terserang penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).
Dia mengungkapkan saat ini banyak warga Bontang yang sudah terserang DBD dan dirawat di rumah sakit, khususnya usia anak-anak.
“Sekarang ini selain Covid-19, DBD ini perlu juga diwaspadai karena sudah ada yang meninggal akibat DBD,” ungkapnya, Senin (23/8/2022).
Dikonfirmasi terpisah, Kasi Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes Bontang, Asniwati mengatakan tren kenaikan itu salah satunya disebabkan perubahan cuaca. Hal ini menjadi pendorong berkembangnya populasi sarang nyamuk pembawa virus DBD.
“Di Bontang ini kan tidak ada musim hujan atau kemarau jadi bisa setiap saat hujannya,” ujarnya.
Untuk mencegah, kata Asni, beberapa upaya yang dapat dilakukan masyarakat, dengan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) 3M plus, yaitu menguras, menutup tempat penampungan air dan mendaur ulang barang bekas serta aktivitas lainnya yang dapat mencegah gigitan nyamuk dan berkembangnya jentik- jentik nyamuk serta menekankan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
“Jadi bukan hanya sekedar melakukan fogging,” tandasnya.
Diketahui dari data yang dihimpun dari Dinas Kesehatan Bontang, mulai dari Januari hingga 22 Agustus 2022 capai 367 kasus dan 3 penderita dinyatakan meninggal dunia yakni dari kelurahan Tanjung Laut Indah 1 kasus, Telihan 1 kasus, dan Gunung Elai 1 kasus.
Sebagai informasi, adapun wilayah yang memiliki penderita DBD terbanyak di Bontang berada di Kelurahan Berbas Tengah, yaitu 55 kasus.
Kemudian, Kelurahan Tanjung Laut 47 kasus, Tanjung Laut Indah 34 kasus, Api-api 39 kasus, Lok Tuan dan Gunung Elai 29 kasus.
Sementara untuk Kelurahan Belimbing dan Gunung Telihan 30 kasus, Bontang Baru 23 kasus, Satimpo 13 kasus, Berebas Pantai 7 kasus, Bontang Kuala 6 kasus, Kanaan 12 kasus. Guntung 11 kasus, dan Bontang Lestari 2 kasus.
[LA | NON | ADV DPRD BONTANG]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Komitmen Najirah-Aswar di Pilkada: Permudah Investasi dan Berantas Praktik "Upeti"
- Sitti Yara Usul Car Free Day Rutin di Simpang Ramayana, Sebut Bisa Dukung Olahraga dan UMKM
- Janji dalam 5 Tahun Buka 10 Ribu Lapangan Kerja Baru di Bontang, Sutomo Jabir: Itu Target Sangat Realistis
- Elita Sebut Sosialisasi Pentingnya Menjaga Kebersihan Perlu Ditingkatkan
- Sapa Warga di Belimbing, Nasrullah Janji Selalu Buka Pintu Rujab, hingga Komitmen Cetak Ribuan Lapangan Kerja Baru