PPU

Sekda PPU Lantik Pengurus FKMKPPU Samarinda Periode 2021

Kaltim Today
27 Januari 2021 17:33
Sekda PPU Lantik Pengurus FKMKPPU Samarinda Periode 2021
Pelantikan Pengurus FKMKPPU Samarinda

Kaltimtoday.co, Penajam – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (Pemkab PPU) yang diwakili oleh pelaksana tugas Sekretaris Daerah (Plt. Sekda) Muliadi, melantik kepengurusan Forum Keluarga Mahasiswa Kabupaten PPU (FKMKPPU) periode 2021. Pelantikan diselenggarakan di aula lantai satu Kantor Bupati pada Rabu (27/1/2021).

FKMKPPU Samarinda yang sekarang dikomandoi oleh Hamdi Setiyawan resmi dilantik melalui Surat Keputusan (SK) Nomor 001/SK/KU/FKMKPPU-SMR/I/2021. Agenda tersebut dimulai sejak pukul 09.00-11.00, meski singkat namun acara ini berlangsung hikmat. Kehadiran terbatas sekitar 30 anggota beserta panitia karena harus menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes). Hamdi sendiri terpilih pada Musyawarah Besar (Mubes) FKMKPPU yang diselenggarakan pada Sabtu (26/12/2020).

Plt. Sekda PPU Muliadi dalam sambutannya menyampaikan, mahasiswa di masa modern saat ini harus tetap memiliki mental aktivisme, yaitu bersikap kritis dan berfikir solutif. Mahasiswa PPU juga harus maksimal dalam hal literasi berdasarkan bidang ilmunya masing-masing.

“Mahasiswa harus punya mental aktivisme, harus kritis dan solutif untuk membangun daerahnya. Seperti halnya saya saat masih menjadi mahasiswa dulu juga kritis, saat jadi dosen juga tetap kritis,” pungkas Muliadi.

Pelantikan Pengurus FKMKPPU Samarinda digelar dengan menerapkan protokol kesehatan.
Pelantikan Pengurus FKMKPPU Samarinda digelar dengan menerapkan protokol kesehatan.

Akademisi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman (FEB UNMUL) ini juga menerangkan, pentingnya komunikasi dan koordinasi yang baik dalam organisasi, agar setiap elemen dapat maksimal dalam menjalankan fungsinya. Kehidupan berdemokrasi juga harus dijaga dengan mengutamakan musyawarah untuk mencapai mufakat.

“Dalam organisasi itu harus ada koordinasi yang baik, agar semua bidang berfungsi sebagaimana mestinya, jika ada masalah juga harus diselesaikan dengan musyawarah,” lanjutnya.

Ketua FKMKPPU Samarinda Hamdi Setiyawan mengungkapkan, pihaknya senang atas pelantikan ini dan akan langsung menyusun serta menjalankan program. Untuk periode ini, Hamdi dan rekan kepengurusan berfokus pada penguatan internal organisasi seperti penguatan fungsi bidang dan pendanaan. Di masa pandemi seperti ini, nampaknya aktivitas daring seperti seminar online atapun rapat online pun akan lebih sering dilakukan.

“Untuk periode ini kami sepakat untuk melakukan penguatan di internal organisasi, kami akan berusaha untuk bisa lebih baik dari kepengurusan sebelumnya. Sekarang masih pandemi jadi kegiatan berkumpul jarang, kegiatan daring pasti lebih sering,” ujar Hamdi saat ditemui setelah acara.

[ALF | RWT | ADV DISKOMINFO PPU]



Berita Lainnya