Kaltim
Sistem Mahakam Gangguan, Aliran Listrik di Sejumlah Wilayah Kaltim Padam, PLN Minta Maaf

Kaltimtoday.co, Samarinda - PT PLN Wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara meminta maaf kepada masyarakat atas terjadinya pemadaman total (blackout) di sejumlah wilayah di Kaltim, Kamis (27/5/2021) sejak pukul 13.29 Wita.
"Kami minta maaf, penanganan dan penormalan untuk memulihkan pasokan listrik secepatnya," tulis akun resmi @plnbalikpapan.
Melalui akun resminya, PT PLN Kaltim-Kaltara menjelaskan aliran listrik padam karena adanya gangguan pasokan tenaga listrik di sistem mahakam.
Terkait detail gangguan apa yang dialami PLN hingga saat ini belum ada keterangan resmi. Meski begitu, PLN berjanji untuk segera melakukan perbaikan dan meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada masyarakat yang terdampak.
Berdasarkan pantauan Kaltimtoday.co, warga mengeluhkan listrik padam mulai dari Samarinda, Balikpapan, Kutai Kartanegara, hingga Kutai Timur.
[TOS]
Related Posts
- Resmi Dilantik, Segini Besaran Gaji Serta Tunjangan Gubernur dan Wakil Gubenur Kaltim Rudy Mas'ud-Seno Aji
- Rencanakan 100 Hari Kerja, Wagub Kaltim Seno Aji Sebut Program Pendidikan Gratis SMA-S3 Bakal Dikebut
- UP Kaltimra Raih Tiga Penghargaan Bergengsi pada Raker PLN Nusantara Power
- Unmul Launching Program Studi S1 Tari, Bakal Terima 40 Mahasiswa Angkatan Pertama
- Perkuat Advokasi, Aktivis Kaltim Jalin Silaturahmi Lintas Generasi