Daerah
Wabup Kukar Jamin TIFAF 2023 Tetap Meraih, 8 Negara Program BSBI Ikut Ramaikan
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Rendi Solihin menjamin gelaran Tenggarong International Folk Arts Festival (TIFAF) 2023 akan tetap meriah. Pasalnya, gelaran berkelas internasional ini akan diramaikan oleh mahasiswa peserta Beasiswa Seni dan Budaya Indonesia (BSBI) yang berasal dari delapan negara.
Di antaranya, Kamboja, Papua Nugini, Tiongkok, Kroasia, Tanzania, Tunisia, Turki, Vietnam.
"Alhamdulillah persiapan TIFAF hampir selesai. Informasi dari Dinas Pariwisata progresnya sudah 80 persen. Tinggal eksekusi di lapangan saja," kata Rendi Solihin, Jumat (7/7/2023).
Gelaran TIFAF memang telah dinanti-nantikan warga Kota Raja setiap tahunnya. Mereka ingin menonton hiburan rakyat, seperti kesenian tradisional, pertunjukan kontemporer, pertunjukan seni tari, seni musik, tradisi unik, pawai kostum, hingga olahraga tradisional.
Agenda yang akan berlangsung selama enam hari pada 9-14 Juli 2023 ini akan dibuka oleh Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor.
Selain itu, pembukaan TIFAF 2023 akan dihadiri perwakilan 56 negara yang mengikuti agenda Organization Islamic Cooperation Culture Activity (OICCA) di Benua Etam.
"Insyaallah akan tetap ramai dan meriah," kata Kepala Dinas Pariwisata Kukar, Slamet Hadiraharjo.
TIFAF 2023 mengangkat tema "Nusantara Namaku Jaya Negeriku". Nanti akan menampilkan kesenian dan budaya yang merepresentasikan sejumlah wilayah di kepulauan Indonesia.
"Nanti ada juga gelaran pentas seni yang akan dimeriahkan oleh 26 paguyuban dan kelompok seni," sambungnya.
Sebagai informasi, gelaran TIFAF 2023 akan difokuskan di tiga lokasi berbeda di Kecamatan Tenggarong. Yakni, Street Performance di Amphitheater Taman Kota Raja, panggung utama di Lapangan Basket Timbau dan Bazar di Halaman Parkir Stadion Rondong Demang.
Sebanyak 20 kecamatan se-Kutai Kartanegara juga akan memeriahkan gelaran ini. Termasuk lima provinsi di Indonesia, yakni Provinsi Nusa Tenggara Timur (Labuan Bajo), DKI Jakarta, Kalimantan Utara (Malinau), Maluku, dan Sulawesi Selatan (Pinrang).
Selain itu, ada empat kabupaten dan kota di Kaltim yang ikut serta, yaitu Penajam Paser Utara, Mahakam Ulu, Bontang dan Kutai Barat.
[RWT]
Related Posts
- Meriah dan Penuh Dukungan, Pestapore Edi-Rendi Disambut Antusias Ribuan Warga Kukar
- Edi-Rendi Yakin Elektabilitas Meningkat Usai Debat Perdana Pilkada Kukar
- RAPI Deklarasikan Dukungan untuk Edi-Rendi di Pilkada Kukar 2024
- Rendi Solihin Pukau Generasi Milenial dan Gen Z di Kampanye Temu Tawa
- Car Free Day Perdana di Muara Jawa, Wabup Kukar Ajak Masyarakat Rutin Berolahraga