Nasional
Wakapolri Minta Pengusaha Bantu Program Pendidikan, Rektor UIN: Ajakan Moral yang Bisa Menolong Masyarakat Tak Mampu
Kaltimtoday.co, Jakarta - Ajakan Wakapolri, Komjen Pol Agus Andrianto, yang meminta para pengusaha turut serta menyediakan beasiswa untuk membantu masyarakat tidak mampu dalam meningkatkan kualitas pendidikan keluarganya.
“Ajakan moral itu untuk membangun kualitas SDM dan mendorong masyarakat yang tidak mampu atau yang kurang mampu atau yang berprestasi tapi kurang mampu dari segi biaya bisa ditolong atau didorong dengan beasiswa itu,” ungkap Rektor UIN Jakarta, Prof Asep S. Jahar, kepada wartawan, Jakarta, Sabtu 25 November 2023.
Oleh karena itu, ajakan moral Wakapolri tersebut patut ditiru ataupun dicontoh oleh para pejabat publik lainnya.
“Ya itu kan karena ajakan moral, itu tidak menjadi masalah,” ujar Prof Asep.
Sekadar informasi, sebelumnya Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto meminta kepada para pengusaha lokal untuk turut memberikan perhatian dan sumbangsih dalam mendukung program pendidikan.
Hal itu dikatakan Agus saat bertatap muka dan bersilaturahmi dengan perwakilan civitas akademika seluruh perguruan tinggi baik negeri maupun swasta yang ada di Riau, Rabu 22 November 2023.
“Bukan hanya sukses dengan keberhasilan usahanya di sini, tapi juga punya tanggung jawab berbuat untuk masyarakat Riau,” katanya.
Agus mengungkapkan, pemberian beasiswa itu bertujuan untuk menunjang keberhasilan mahasiswa.
“Mudah-mudahan mereka bisa berkompetisi dan menjadi aset bagi bangsa ini menuju Indonesia yang lebih maju,” ujarnya.
[RWT]
Related Posts
- Bisa Kuliah S2-S3 Gratis di Prancis, Beasiswa France Excellence Eiffel 2026 Telah Dibuka!
- Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Buka Beasiswa Dokter dan Dokter Gigi, Simak Panduan Selengkapnya Berikut!
- Arryman Scholarship 2026 Telah Dibuka! Peluang Kuliah S2-S3 Bidang Ekonomi di University of London
- Telkom University Siapkan Beasiswa Jalur Prestasi Akademik, Pendaftaran Dibuka Hingga Desember 2025!
- Chinese Government Scholarship Dibuka! Kesempatan Beasiswa S1-S3 ke China 2026 Tanpa Uji TOEFL/IELTS







