Bontang
3 Pasien Covid-19 di RSUD Taman Husada Bontang Sembuh
Kaltimtoday.co, Bontang – Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 di Bontang merilis pasien sembuh per tanggal 4 Juni 2020 sebanyak 3 orang. Artinya, dari sebelumnya 6 pasien yang dirawat di RSUD Taman Husada Bontang, kini tersisa 3 pasien lagi yang masih harus menjalani isolasi.
Kepala Dinas Kesehatan Bontang, Bahauddin yang membacakan rilis perkembangan status Covid-19 di Bontang mengatakan, 3 orang pasien Covid-19 yang saat ini drawat, hasil pemeriksaan ke-2 terkonfirmasi negatif sehingga dinyatakan sembuh yaitu kasus 07BTG, kasus 10BTG, dan kasus 11BTG.
Sementara itu, 3 pasien Covid-19 dengan hasil konfirmasi negatif yakni kasus 06BTG, kasus 09BTG, dan kasus 12BTG.
“Ketiganya masih menunggu satu kali lagi pemeriksaan swab dengan hasil negatif untuk bisa dinyatakan sembuh,” ungkapnya.
Selain 3 pasien sembuh, Tim Gugus juga merilis satu tambahan pasien terkonfimasi positif Covid-19. Namun pasien tersebut dirawat atau diisolasi di rumah sakit swasta.
Direktur RSUD Taman Husada Bontang dr I Gusti Made Suardika mengharapkan, pasien Covid-19 lainnya bisa segera sembuh dan kasus Covid-19 di Bontang segera zero alias tidak ada tambahan lagi.
“Semoga 3 pasien lainnya pun segera menyusul untuk sembuh agar bisa kembali ke keluarganya masing-masing,” harapnya.
[RIR | RWT | ADV]