Pendidikan

Beasiswa Kaltim Prima Bankaltimtara 2024 Resmi Dibuka, Berikut Syarat Lengkapnya!

Kaltim Today
09 Juli 2024 08:52
Beasiswa Kaltim Prima Bankaltimtara 2024 Resmi Dibuka, Berikut Syarat Lengkapnya!
Ilustrasi.

SAMARINDA, Kaltimtoday.co - Beasiswa Prima Bankaltimtara kembali dibuka. Beasiswa ini ditujukan untuk mahasiswa semester 3 dan 5 dari berbagai program studi S1/D4/D3 di perguruan tinggi mitra PT BPD Kaltim Kaltara dan putra/putri daerah di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.

PERSYARATAN BEASISWA PRIMA BANKALTIMTARA PERIODE 10 TAHUN 2024/2025

Syarat Umum:

1. Mahasiswa minimal telah menyelesaikan tiga semester perkuliahan dan sedang menempuh semester III & V pada Tingkat Pendidikan Strata 1 (S1) / Diploma 4 & Diploma 3 dari semua disiplin ilmu.
2. Mahasiswa yang berkuliah di Perguruan Tinggi terdaftar di Bankaltimtara atau putra/putri daerah Kalimantan Timur & Kalimantan Utara.
3. IPK minimal 3,25 skala 4,00.
4. Tidak sedang menerima beasiswa dari instansi lain, dibuktikan dengan Surat Pernyataan Tertulis yang diketahui pihak perguruan tinggi.
5. Aktif mengikuti kegiatan organisasi baik di dalam maupun di luar kampus.

Syarat Administratif:

1. Melakukan pendaftaran di website beasiswa prima Bankaltimtara.
2. Mengunggah kelengkapan berikut yang akan diverifikasi keasliannya:
   - Foto berwarna memakai jas almamater (latar putih).
   - KTP & KTM.
   - Transkrip nilai semester 2 atau 4 dan dilengkapi dengan KHS masing-masing semester.
   - Buku Tabungan Bankaltimtara (produk apapun baik konvensional maupun syariah).
   - Sertifikat kegiatan organisasi/surat keterangan aktif organisasi (intra maupun ekstra kampus).
   - Sertifikat prestasi baik akademis maupun non-akademis (legalisir).
   - Surat keterangan tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain dari Rektorat.

Catatan:

- Pertanyaan dapat disampaikan melalui email dengan format subject: ASK BEASISWA PRIMA BANKALTIMTARA PERIODE 10 dilengkapi dengan keterangan nama dan perguruan tinggi. Email pertanyaan dikirim ke alamat [email protected]. Pertanyaan yang tidak sesuai format tidak akan ditindaklanjuti.
- Pendaftaran dibuka pada tanggal 08 Juli hingga 08 Agustus 2024 melalui website beasiswa prima Bankaltimtara.
- Pastikan email yang didaftarkan benar, karena setiap informasi akan diberikan melalui email pendaftar.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya