Pendidikan
Beasiswa Unggulan Segera Buka Pendaftaran April 2024: Berikut Persyaratan, Jumlah Kuota, Tahapan Seleksi dan Link Daftar
Kaltimtoday.co - Bagi kalian yang berencana melanjutkan pendidikan ke tingkat sarjana (S1), magister (S2), dan doktor (S3), bersiaplah karena tahun ini pendaftaran Program Beasiswa Unggulan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan segera dibuka pada April hingga Mei mendatang.
Lantas, apa saja hal yang perlu dipersiapkan mulai dari sekarang? Yuk simak informasi lengkapnya di bawah ini.
Berapa Jumlah Kuota Penerima Beasiswa Unggulan 2024?
Dilansir dari laman resmi Portal Informasi Indonesia, Septian Prima Diassari selaku Ketua Tim Kerja Beasiswa Pendidikan Tinggi, Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) Kemendikbudristek, mengungkapkan bahwa pada tahun 2024 Puslapdik akan mengalokasikan kuota penerima Beasiswa Unggulan sebanyak 1.000 hingga 2.000 mahasiswa dari tingkat S1 hingga S3.
Apa Saja Jenis Beasiswa yang Disediakan Beasiswa Unggulan 2024?
Program Beasiswa Unggulan menawarkan tiga jenis beasiswa, yaitu:
- Beasiswa Masyarakat Berprestasi: Beasiswa Unggulan yang diberikan kepada masyarakat yang memiliki potensi intelektual, emosional, dan spiritual yang tinggi untuk melanjutkan pendidikan pada tingkat S1, S2, dan S3.
- Beasiswa Pegawai Kementerian: Beasiswa yang disediakan khusus bagi pegawai Kemendikbudristek untuk melanjutkan pendidikan pada tingkat S2 dan S3.
- Beasiswa Unggulan Penyandang Disabilitas: Beasiswa khusus yang ditujukan untuk mendukung pendidikan penyandang disabilitas pada tingkat S2 dan S3.
Apa Saja Hal yang Didapatkan Jika Lolos Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi?
Untuk program Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi, terdapat tiga komponen beasiswa yang akan diterima, yaitu:
- Biaya pendidikan
- Uang saku bulanan
- Biaya buku
Apa Saja Tahapan Seleksi Beasiswa Unggulan 2024?
Peserta diharuskan untuk melewati dua tahapan seleksi, yaitu seleksi administrasi dan wawancara. Sebelumnya, calon peserta harus memenuhi beberapa persyaratan khusus untuk bisa mengikuti proses seleksi. Salah satunya adalah melampirkan sertifikat Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) sebagai bukti kemampuan bahasa Indonesia yang baik.
Apa Tujuan Adanya UKBI dalam Tahapan Seleksi Beasiswa Unggulan?
Beberapa tujuan UKBI dalam seleksi Beasiswa Unggulan adalah:
- Memberikan dukungan kepada penerima Beasiswa Unggulan agar dapat menyelesaikan tugas akhir seperti skripsi, tesis, dan disertasi dengan menggunakan bahasa laporan penelitian yang tepat dan benar.
- Mendukung penerima Beasiswa Unggulan agar mampu menulis karya ilmiah atau artikel dalam jurnal nasional dengan menggunakan bahasa Indonesia yang tepat dan benar.
- Meningkatkan kesadaran nasionalisme dengan memperkokoh penggunaan bahasa Indonesia, memupuk rasa cinta terhadap tanah air, memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, serta mengamalkan ketaatan terhadap undang-undang dan peraturan pemerintah, sekaligus membentuk sikap positif dan kebanggaan terhadap bahasa Indonesia.
Link Pendaftaran Beasiswa Unggulan 2024
Proses pendaftaran beasiswa dibuka mulai bulan depan dan dilakukan secara daring melalui situs web resmi https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/
Apa Saja Persyaratan untuk Mendaftar Beasiswa Unggulan 2024?
Merujuk pada Panduan Pendaftaran Beasiswa Unggulan, berikut adalah beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon pendaftar.
Persyaratan Umum :
- Diutamakan memiliki sertifikat yang menunjukkan prestasi akademik atau non-akademik di tingkat internasional atau nasional.
- Harus mendapatkan rekomendasi dari institusi yang terkait.
- Tidak sedang menerima jenis beasiswa serupa dari sumber lain.
- Belum pernah menempuh pendidikan pada jenjang yang sama sebelumnya.
- Telah diterima di perguruan tinggi dalam negeri yang telah memiliki akreditasi minimal B, serta pada program studi yang juga memiliki akreditasi minimal B, atau perguruan tinggi luar negeri yang diakui oleh Kemendikbudristek.
- Beasiswa hanya berlaku untuk kelas reguler.
- Bersedia untuk menjaga IPK minimal 3,00 pada program S1, dan IPK minimal 3,25 pada program S2 dan S3.
- Harus memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang terbukti dengan sertifikat yang menunjukkan skor minimal; ITP/PBT 500, PTE Academic 34, TOEFL IBT 52, IELTS 5.0, untuk tujuan perguruan tinggi luar negeri.
Persyaratan Khusus:
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Sertifikat UKBI menjadi salah satu kriteria bagi calon penerima Beasiswa Unggulan. Kebijakan ini telah diterapkan oleh Puslapdik bekerja sama dengan Badan Bahasa sejak 2022.
Sertifikat UKBI dikeluarkan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa di bawah naungan Kemendikbudristek. Persyaratan untuk memiliki sertifikat UKBI berlaku bagi calon penerima beasiswa yang berencana melanjutkan studi baik di perguruan tinggi dalam negeri maupun luar negeri.
Demikianlah informasi mengenai pendaftaran Beasiswa Unggulan 2024, semoga informasi ini bermanfaat ya, terutama bagi kalian yang sedang membutuhkan beasiswa pendidikan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Dukung Pendidikan Pelajar dan Mahasiswa, PT Indexim Coalindo Luncurkan Beasiswa INDESMART
- Panduan Lengkap Mengecek Bantuan PIP Desember 2024 dan Besarannya
- Top 12 Universitas Swasta dengan Jurusan Akuntansi Terbaik 2024
- UTBK 2025 Hanya Digelar Satu Gelombang, Ini Alasannya
- Syarat Lengkap dan Cara Mendapatkan Beasiswa BAZNAS SD Tahun 2025