BPBD BONTANG
BPBD Bontang Gerak Cepat Tangani Pohon Tumbang di Berebas Tengah
                    Kaltimtoday.co, Bontang - Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Bontang pada Selasa (4/11/2025) dini hari menyebabkan satu pohon tumbang di Jalan Mutiara RT 08, Kelurahan Berebas Tengah, Kecamatan Bontang Selatan. Pohon yang lapuk itu sempat menghalangi akses jalan warga sekitar.
Kepala Pelaksana BPBD Bontang, Usman, melalui Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Ismail, mengatakan bahwa pihaknya langsung menerima laporan dari warga sekitar pukul 09.36 Wita. Tak lama berselang, tim BPBD diterjunkan ke lokasi untuk melakukan penanganan.
“Begitu laporan masuk, tim langsung bergerak menuju lokasi kejadian untuk memastikan tidak ada korban dan segera mengevakuasi pohon yang tumbang,” ujar Ismail.
Proses pemotongan dilakukan secara hati-hati agar tidak menimbulkan risiko tambahan bagi warga. Tim BPBD bekerja sama dengan Ketua RT 08 dan masyarakat setempat untuk mempercepat proses pembersihan material pohon dari badan jalan.
“Selama proses pemotongan, area kami amankan. Potongan pohon kami pindahkan ke lahan sekitar supaya tidak mengganggu akses warga,” jelasnya.
Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa maupun luka-luka. Pohon yang tumbang disebabkan oleh kondisi batang yang sudah lapuk dan tak mampu menahan terpaan angin kencang yang terjadi dini hari. Kini, area sekitar telah kembali aman dan akses jalan warga dapat dilalui seperti biasa.
"Kami mengimbau masyarakat agar tetap waspada di musim pancaroba ini, terutama terhadap pohon-pohon besar di sekitar pemukiman yang sudah tampak rapuh. Bila ada potensi bahaya, segera laporkan ke BPBD agar bisa ditangani secepatnya,” tandasnya.
[ADV BPBD BONTANG]
Related Posts
- Jeju dan Bontang Jajaki Kolaborasi Hijau, Rencanakan Hibah Rp155,9 Miliar untuk Proyek Pengelolaan Sampah
 - Atap Sekolah TK Yapim Tersapu Angin, BPBD Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem
 - Prakiraan Cuaca Bontang dan Sekitarnya Hari Ini, Selasa, 4 November 2025
 - Konsleting Listrik di Pujasera Hop 1 Satimpo, Disdamkartan Bontang Bergerak Cepat Amankan Lokasi
 - Purna Tugas, Sekda Aji Erlynawaty Dikenang Usman sebagai Sekda Terbaik Bontang
 









