Kaltim
Cek Real Count KPU dan Daftar 10 Caleg DPR RI Dapil Kaltim 2024 dengan Suara Terbanyak, Data Masuk 46,17%
Kaltimtoday.co - Proses rekapitulasi penghitungan suara Pemilihan Legislatif (Pileg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) di Pemilu 2024 sedang berlangsung. Penghitungan suara resmi (real count) ini dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) mulai 15 Februari hingga 20 Maret 2024.
Berdasarkan data terkini dalam laman KPU pada Senin (19/2/2024) pukul 15.00 siang, Partai Golkar memimpin suara dengan signifikan.
Hasil Real Count KPU Pileg DPR Dapil Kaltim
Partai Golkar memperoleh 143.194 suara atau sekitar 25.76%. Kemudian, disusul Partai Gerindra sebanyak 77.131 suara atau sekitar 13,88% dan PDIP sebesar 71.991 suara atau sekitar 12,95%
Saat ini data yang masuk berjumlah 5.282 dari 11.441 TPS di seluruh wilayah Kaltim atau sekitar 46,17%. Berikut adalah data hasil real count KPU Pileg DPR Dapil Kaltim Pemilu 2024:
- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB): 47.041 (8,46%)
- Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra): 77.131 (13,88%)
- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP): 71.991 (12,95%)
- Partai Golongan Karya (Golkar): 143.194 (25.76%)
- Partai NasDem: 54.803 (9,86%)
- Partai Buruh: 3.365 (0,61%)
- Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora): 14.895 (2,68%)
- Partai Keadilan Sejahtera (PKS): 34.612 (6,23%)
- Partai Kebangkitan Nusantara (PKN): 1.828 (0,33%)
- Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura): 6.510 (1,17%)
- Partai Garda Republik Indonesia (PGRI): 1.145 (0,26%)
- Partai Amanat Nasional (PAN): 28.408 (5,11%)
- Partai Bulan Bintang (PBB): 3.150 (0,57%)
- Partai Demokrat: 36.855 (6,63%)
- Partai Solidaritas Indonesia (PSI): 10.646 (1,92%)
- Partai Perindo: 5.494 (0,99%)
- Partai Persatuan Pembangunan (PPP): 12.259 (2,21%)
- Partai Ummat: 2.158 (0,39%)
Daftar 10 Caleg DPR RI Dapil Kaltim dengan Suara Terbanyak
Berikut adalah daftar 10 caleg DPR RI Dapil Kaltim yang memiliki suara terbanyak di Pemilu 2024 berdasarkan data KPU:
- H. Rudy Mas'ud, S.E., M.E.: 46.074 suara
- Dr. Ir. Hetifah Sjaifudian, M.P.P.: 41.576 suara
- G. Budisatrio Djiwandono: 32.850 suara
- Syafruddin, S.Pd.: 28.669 suara
- Nabil Husien Said Amin Alrasydi: 21.981 suara
- Dr. H. Irwan, S.IP., M.P.: 21.067 suara
- Hj. Sarifah Suraidah: 20.062 suara
- Drs. Safaruddin, M.I.Kom: 19.591 suara
- Dewi Sartika, S.H., M.H.: 14.734 suara
- dr. Etha Rimba Paembonan, M.B.A: 14.215 suara
Cara Cek Real Count DPR RI
Perlu diketahui, proses penghitungan suara resmi KPU (real count) membutuhkan sampai 20 Maret 2024. Berikut adalah cara cek real count Pileg DPR melalui laman resmi KPU.
- Kunjungi situs https://pemilu2024.kpu.go.id/
- Pilih ‘Pileg DPR’ dan klik ‘Hitung Suara’
- Tersedia dua opsi, yaitu 'Wilayah' dan 'Dapil':
- 'Wilayah': Menampilkan data real count Pileg DPR berdasarkan Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, Kelurahan, dan TPS.
- 'Dapil': Menampilkan data real count Pileg DPR berdasarkan Provinsi dan Daerah Pemilihan (Dapil).
- Kemudian, klik ‘Pilih Provinsi’ dan pilih Kalimantan Timur
Demikian informasi mengenai data hasil real count KPU Pileg DPR RI Dapil Kaltim. Kawal dan pantau terus real count di situs resmi KPU.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Unesa Gelar FGD di Samarinda, Bahas Dampak Revolusi Mental dalam Kehidupan Bermasyarakat dan Bernegara
- Tagar 'SATU Isran for Kaltim' Trending di Platform X
- Tim Hukum Isran-Hadi Kritik Pelaksanaan Debat Kedua Pilgub Kaltim
- Peringati HUT Korpri ke-53, Turnamen Tenis Meja dan Lapangan Antar Perangkat Daerah Kaltim Resmi Dimulai
- RSUD AWS Masuk Daftar 10 Rumah Sakit Terbaik di Indonesia untuk Layanan Kanker