DISDAMKARTAN BONTANG
Disdamkartan Bontang Kembali Evakuasi Ponsel Tenggelam di Bontang Kuala
Kaltimtoday.co, Bontang - Rescue Regu 2 Mako Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Bontang mengevakuasi ponsel milik warga yang tenggelam di perairan Bontang Kuala, Jumat (21/11/2025).
Setibanya di lokasi, petugas segera menentukan titik perkiraan jatuhnya ponsel dan melakukan upaya penyelaman dangkal.
Komandan Regu (Danki) Norman menjelaskan bahwa kondisi cahaya yang mulai meredup menjadi tantangan utama.
“Kami harus bergerak cepat karena situasi sudah menjelang malam, sementara visibilitas di air mulai berkurang,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa pemilihan alat juga dipertimbangkan secara ketat. “Petugas hanya memakai APD yang sesuai untuk memastikan keselamatan selama proses penyisiran,” kata Norman.
Proses pencarian berlangsung sekitar 35 menit hingga tim berhasil menemukan ponsel milik pelapor dari dasar perairan. Tidak ada dampak lanjutan kepada warga sekitar.
Norman menegaskan bahwa laporan semacam ini tetap menjadi prioritas bagi Disdamkartan.
“Masyarakat sering mengira, kejadian kecil tidak perlu bantuan petugas, padahal ada risiko yang tidak terlihat. Kami selalu siap membantu kapan pun dibutuhkan,” tutur Norman.
[ADV DISDAMKARTAN BONTANG]
Related Posts
- Kolaborasi SAPMA PP dan Komunitas Foto Bontang Angkat Ikon Baru Kota Lewat Hunting Akhir Tahun
- Pemkot Bontang Cairkan Insentif Rp2 Juta untuk 2.000 Pegiat Agama, Wali Kota Neni Sebut Tertinggi se-Indonesia
- Melalui Kesra Pemkot Bontang, Pemuda Pancasila Salurkan Donasi Rp33 Juta untuk Korban Bencana di Sumatra
- Rute Penyebrangan Bontang-Mamuju Ditarget 2026, Wawali Agus Kunjungi Sulbar
- Solidaritas Kemanusiaan, Pemkot Bontang Buka Donasi untuk Korban Bencana di Sumatra









