DPMPTSP BONTANG
Dorong Pelayanan Publik Lebih Baik, DPMPTSP Dorong MPP Dipindah ke Graha Pemuda
Kaltimtoday.co, Bontang - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Bontang mendorong agar Mal Pelayanan Publik (MPP) yang kini berada di Lantai 4 Pasar Taman Rawa Indah dipinda ke Gedung Graha Pemuda. Pemindahan ini dianggap penting mengingat lokasi MPP saat ini dinilai belum sepenuhnya sesuai standar kenyamanan pelayanan publik.
Kepala DPMPTSP Bontang, Muhammad Aspiannur menyampaikan bahwa pihaknya menerima banyak masukan terkait kondisi MPP yang berada di sekitar aktivitas pasar. Keramaian dan akses yang tidak sepenuhnya ramah bagi pengguna layanan membuat sebagian warga mengalami kesulitan, terutama kelompok rentan.
“Dari aspirasi masyarakat yang kami terima, banyak yang merasa lokasi sekarang kurang nyaman untuk pelayanan jangka panjang. Khususnya ibu hamil, penyandang disabilitas, dan warga lanjut usia,” kata Aspiannur ketika ditemui di kantornya, Jumat (21/11/2025) pagi.
Gedung Graha Pemuda dipandang sebagai lokasi yang lebih representatif karena memiliki area yang lebih luas serta dinilai lebih mudah diakses masyarakat. Menurutnya, pelayanan publik idealnya berada di tempat yang tertata, menyediakan ruang tunggu layak, serta mendukung integrasi berbagai instansi dalam satu gedung.
“Kami melihat Graha Pemuda lebih sesuai untuk konsep MPP karena fasilitasnya memungkinkan pelayanan lintas instansi berjalan lebih optimal,” jelasnya.
Aspiannur menuturkan bahwa pembahasan teknis sudah dilakukan dan pihaknya kini hanya menunggu keputusan lanjutan dari Pemerintah Kota Bontang. Ia berharap rencana ini dapat segera diputuskan agar peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat bisa berjalan lebih cepat.
“Harapan kami pemindahan ini dapat segera direalisasikan karena tujuannya untuk memberikan pelayanan yang lebih mudah, nyaman, dan inklusif bagi semua warga,” tandasnya.
[ADV DPMPTSP BONTANG]
Related Posts
- Kolaborasi SAPMA PP dan Komunitas Foto Bontang Angkat Ikon Baru Kota Lewat Hunting Akhir Tahun
- Pemkot Bontang Cairkan Insentif Rp2 Juta untuk 2.000 Pegiat Agama, Wali Kota Neni Sebut Tertinggi se-Indonesia
- Melalui Kesra Pemkot Bontang, Pemuda Pancasila Salurkan Donasi Rp33 Juta untuk Korban Bencana di Sumatra
- Rute Penyebrangan Bontang-Mamuju Ditarget 2026, Wawali Agus Kunjungi Sulbar
- Solidaritas Kemanusiaan, Pemkot Bontang Buka Donasi untuk Korban Bencana di Sumatra









