Politik
Hari Ini! Bacapres Ganjar Pranowo Bakal Umumkan Cawapres Inisial M di Kantor DPP PDIP, Nama Mahfud MD Mencuat
Kaltimtoday.co - Bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo bakal umumkan nama cawapres mulai hari ini. Nama berinisial M menjadi sorotan publik lantaran sosok tersebut akan membersamainya di Pemilu 2024 mendatang.
Nama tersebut akan diumumkan secara resmi di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat pada hari ini Rabu, 18 Oktober 2023. Mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut berencana untuk langsung mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari pertama pendaftaran capres dan cawapres.
Ketua Divisi Teknis KPU RI, Idham Holik, telah mengkonfirmasi bahwa pihaknya telah menerima surat dari koalisi partai pendukung Ganjar. Surat tersebut berisi pemberitahuan bahwa Ganjar dan cawapresnya akan mendaftar pada Kamis, 19 Oktober 2023 pukul 11.00 WIB.
"Koalisi partai politik PDIP, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo akan mendaftarkan bakal pasangan calon presiden dan wakil presidennya ke kantor KPU," ujar Idham, dilansir dari Suara.com
Lantas, publik bertanya-tanya, siapakah sosok M yang dimaksud?
Beberapa nama mencuat termasuk Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD. Namun, Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto membantah isu tersebut dan meminta semua pihak untuk menunggu pengumuman resmi.
Hal ini menjadi spekulasi lantaran beredar foto-foto pertemuan Menko Polhukam Mahfud MD dengan beberapa tokoh penting partai pendukung Ganjar, Benny Rhamdani hanya menganggapnya sebagai kebetulan semata.
Saat ini, publik dengan penuh antisipasi menunggu pengumuman resmi cawapres Ganjar Pranowo dan pasangan capres dan cawapres lainnya, yang akan membentuk kompetisi sengit dalam pemilihan presiden yang akan datang.
Tidak hanya Ganjar Pranowo, pasangan bakal capres dan cawapres lainnya, yaitu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, juga turut mendaftarkan diri pada hari yang sama. Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar didukung oleh gabungan partai politik seperti Partai NasDem, PKB, dan PKS.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Daftar Pimpinan dan Komposisi Komisi DPR RI Periode 2024-2029: PDIP Mendominasi, Demokrat Paling Sedikit
- Profil Tia Rahmania, Caleg PDIP yang Dipecat Usai Kritisi Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron
- Tia Rahmania Gugat PDIP, Bantah Tuduhan Penggelembungan Suara
- Penetapan Ketua Definitif DPRD Kukar Masih Menunggu Usulan DPP Parpol
- PDIP Merapat ke Andi Harun-Saefudin Zuhri di Pilwali Samarinda 2024