Politik
Hasil Survei LSI: Putusan MK Soal Batas Usia Capres-Cawapres Untungkan Anies-Cak Imin Secara Elektoral
Kaltimtoday.co - Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei terkait pandangan masyarakat tentang keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai batas usia calon presiden dan wakil presiden. Hasil ini menunjukkan dampak potensial pada dukungan elektoral dalam Pilpres 2024.
Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan dalam konferensi pers virtual mengungkapkan, "Apabila masyarakat semakin tidak sejalan dengan keputusan MK, ini akan menguntungkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar secara elektoral."
Berdasarkan data survei LSI, 46% responden menyatakan setuju dengan putusan MK sementara 39,3% tidak atau kurang setuju. Di antara responden yang setuju, dukungan untuk Prabowo adalah 41%, Ganjar 33,8%, dan Anies 16%. Namun, di antara yang tidak setuju, 37% mendukung Prabowo, 27,6% mendukung Ganjar, dan dukungan untuk Anies meningkat menjadi 23,9%.
Djayadi Hanan menambahkan, "Dengan meningkatnya ketidaksetujuan terhadap putusan MK, dukungan elektoral untuk Anies Baswedan naik. Sebaliknya, dukungan untuk Prabowo dan Ganjar menurun."
Penelitian ini melibatkan 1.229 responden yang dihubungi melalui telepon pada tanggal 16-18 Oktober 2023, setelah putusan MK tentang batas usia capres-cawapres diumumkan. Responden dipilih dari mereka yang sudah memiliki hak pilih. Metode random digit dialing (RDD) digunakan untuk menentukan sampel, dengan margin of error sekitar 2,9% dan tingkat kepercayaan 95%.
Related Posts
- PKS Beri Sinyal Dapat Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran
- Isran Unggul Jauh dari Rudy Mas'ud, Eko Tantang PIC Buka Hasil Survei di Depan Wartawan, Ragukan Kredibilitas Temuan
- Batal Nyagub, Anies Baswedan Pertimbangkan Dirikan Partai Politik Baru
- Tak Bisa Ikut Pilkada 2024, Anies Baswedan: Perjuangan Belum Berakhir
- Dinamis Menuju Pilgub Jakarta, Anies Baswedan Sebut Sedang Tahap Jadi Kader PDIP