Samarinda
iCare Kaltim Salurkan Bantuan dari Dinas ESDM, Forum KTT, dan Forum CSR untuk Korban Bencana di Kalsel dan Sulbar
Kaltimtoday.co, Samarinda - Forum Kepala Teknik Tambang (KTT) Kaltim dan Forum CSR bersama Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Kaltim kembali menyalurkan bantuan untuk korban bencana di Kalsel dan Sulbar pada Rabu (10/2/2021).
Kepala Dinas ESDM Kaltim, Christiannus Benny menyampaikan bahwa, Forum KTT dan Forum CSR satu suara dengan pihaknya dalam hal peduli bencana. Dalam hal ini, bekerja sama pula dengan iCare Kaltim.
Dipercayanya iCare Kaltim untuk menyalurkan bantuan ini karena dilatar belakangi pengalaman relawan iCare Kaltim yang sudah beberapa kali pernah menyambangi 2 provinsi yang terkena bencana itu.
"Artinya informasi-informasi yang terkait sasaran ini kita sangat memerlukannya. Supaya bantuan ini tidak salah sasaran. Supaya yang mendapat bantuan, benar-benar layak menerima dan tepat sasaran. Jadi kami minta bantuan teman-teman iCare Kaltim," ungkap Benny.
Untuk bantuan ke Kalsel, diberikan bantuan berupa barang dan uang tunai. Sedangkan untuk Sulbar, berupa uang tunai saja karena lokasinya yang cukup jauh dari Kaltim. Dijelaskan Benny, setelah penyaluran bantuan hari ini, berikutnya pun pihaknya akan tetap terbuka untuk menerima bantuan lain.
Sekretaris Forum KTT Kaltim, Yahdi juga menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dari seluruh pihak. Bantuan yang sudah terkumpul ini akan diserahkan ke iCare Kaltim dan iCare Kaltim dipercaya untuk menyalurkan bantuan tersebut ke Kalsel dan Sulbar.
"Selama niat kita saling membantu, insyaallah kalau ada bencana, dari sukarela dan kemampuan rekan-rekan serta kepedulian Forum KTT, kami akan bantu di mana pun itu," ungkap Yahdi.
View this post on Instagram
Direktur iCare Kaltim, Ahmad Eka Bayu turut berterima kasih kepada Dinas ESDM Kaltim, Forum KTT, dan Forum CSR yang telah memberikan bantuannya. iCare Kaltim sendiri sudah 6 kali berkunjung ke Kalsel dengan menurunkan sekitar 20 personil selama 2 pekan. Mereka di sana memetakan jumlah korban bencana dan personil menguasai medan.
"Sedangkan untuk hari ini diturunkan 6 personil selama 1 pekan dan nanti di sana ada program hunian sementara (huntara) bagi penduduk setempat. Saat ini juga sudah ada sekitar 4 unit yang kita bangun dan sifatnya sementara. Terbuat dari terpal. Kami juga bangun mushola darurat," beber Bayu.
Nantinya juga segera dibangun toilet umum dan menyewa truk untuk membersihkan sampah-sampah yang berserakan. Sedangkan untuk di Sulbar, iCare Kaltim langsung menyerahkan bantuan tunai kepada tim yang beranggotakan 4 orang. Mereka sudah 2 minggu di sana.
"Di Kalsel, kami akan membagikan sembako di beberapa titik. Seperti di Desa Waki dan Desa Hantakan. Kurang lebih, ada sekitar 40 KK untuk huntara," lanjut Bayu.
Berdasarkan informasi, banjir mulai surut. Namun warga setempat membutuhkan pertolongan pasca banjir. Salah satunya huntara itu. Bantuan yang disalurkan berupa 400 karung beras, alat salat, selimut, mi instan, serta peralatan mandi bagi warga.
Rinciannya untuk di Kalsel disalurkan bantuan sebanyak Rp 35 juta dan berbagai barang. Sedangkan untuk di Sulbar, disalurkan Rp 50 juta.
"Kami juga menghimpun bantuan dari warga. Kalau digabung dan ditotal ada Rp 343.247.000. Uang tunai Rp 213.247.000. Sisanya berupa sembako, sabun, hand sanitizer, dan alat salat," tandas Bayu.
[YMD | RWT]