Kukar

Jembatan di Desa Kayu Batu Amblas, Aktivitas Warga Terhambat

Kaltim Today
17 Januari 2023 20:50
Jembatan di Desa Kayu Batu Amblas, Aktivitas Warga Terhambat
Kondisi jembatan di Desa Kayu Batu, Muara Muntai. (Istimewa)

Kaltimtoday.co, Tenggarong — Jembatan yang berada di RT 06 Desa Kayu Batu yang menghubungkan sejumlah desa di Kecamatan Muara Muntai amblas.

Ambruknya jembatan kayu ini sudah terjadi sejak Senin (16/1/2023) kemarin. Kerusakan jembatan kurang lebih 100 meter dan mengakibatkan arus lalu lintas masyarakat terhambat.

Saat dikonfirmasi, Camat Muara Muntai, Murjani membenarkan hal itu. Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk segera melakukan tindakan penanganan.

"Kami sudah laporkan ke Dinas Pekerjaan Umum Kukar dan sudah diperiksa. Mereka akan melakukan perbaikan," kata Murjani, Selasa (17/1/23).

Dia menjelaskan, keberadaan jembatan itu menjadi akses vital masyarakat dalam menjalani aktivitasnya, sebab merupakan jalan satu-satunya menuju ke berbagai desa.

Jembatan itu masih bisa dilewati kendaraan roda dua lantaran bebannya tidak berat. Sedangkan roda empat tidak bisa. Sehingga mau tidak mau, mobil harus parkir di lokasi dermaga terdekat. Selanjutnya memakai long boat atau ces melalui perairan.

"Amblasnya jembatan memungkinkan akan mempengaruhi arus logistik barang. Namun sejauh ini belum laporan kenaikan barang, karena masih melalui sungai," tutupnya.

[SUP | RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya