Politik

Kaesang Pangarep Resmi Bergabung dengan PSI, PDIP: Tidak Perlu Dikomentari, Semoga Sukses!

B-Network — Kaltim Today 24 September 2023 09:01
Kaesang Pangarep Resmi Bergabung dengan PSI, PDIP: Tidak Perlu Dikomentari, Semoga Sukses!
Putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep resmi bergabung jadi kader PSI. (Foto: PSI.or.id)

Kaltimtoday.co - Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, secara resmi telah bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Langkah ini menuai beragam tanggapan, termasuk dari politisi PDIP, Deddy Yevri Sitorus, yang enggan mengomentari terlalu jauh, tetapi berharap Kaesang sukses dalam karier politiknya.

"Tidak ada yang perlu dikomentari. Semoga sukses," ujar Deddy saat diminta tanggapan mengenai bergabungnya Kaesang dengan PSI pada Sabtu (23/9/2023).

Deddy menilai bahwa langkah Kaesang adalah hak politiknya, dan penilaian terhadapnya sebaiknya diserahkan kepada rakyat. "Biar rakyat yang menilai," tambah Deddy.

Kepastian keanggotaan Kaesang di PSI ditandai dengan penyerahan friendship card atau kartu tanda anggota (KTA) partai oleh Ketua Umum PSI, Giring Ganesha, di depan kediaman pribadi Jokowi di Jalan Kutai Utara Nomor 1, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah, pada hari yang sama.

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie, juga mengungkapkan kebahagiaannya atas bergabungnya Kaesang dengan partai tersebut. Identitas Mawar, yang sempat menjadi perdebatan, akhirnya terungkap sebagai Kaesang Pangarep.

"Jadi hari ini adalah hari yang berbahagia karena akhirnya Mawar, yang ditanyakan oleh teman-teman media selama ini, secara langsung memperkenalkan dirinya. Nanti biar dijelaskan lebih lanjut oleh Mas Kaesang secara langsung," ujar Grace.

Grace melihat bergabungnya Kaesang sebagai energi baru bagi PSI dalam menghadapi Pemilu 2024 dan perkembangan partai dalam jangka panjang.

"Kami sangat senang ada energi baru dengan bergabungnya Mas Kaesang. Sebenarnya pertemanan kami sudah berlangsung lama. Kami sangat mengapresiasi Mas Kaesang yang bersedia turun dan berjuang bersama PSI. Ini adalah kebahagiaan bagi kami semua menyambut Mas Kaesang sebagai anggota PSI," kata Grace.

Sementara itu, Kaesang menyatakan kesiapannya untuk berjuang bersama PSI setelah menjadi anggota resmi.

"Semoga ini adalah langkah awal dalam dunia politik saya. Saya berharap PSI dan saya dapat bersama-sama menjadikan Indonesia lebih baik," ucap Kaesang.

[TOS]



Berita Lainnya