PPU
Ketua Tidar PPU, Wahid: Pasca Rakerda, Tidar Kaltim Semakin Solid
Kaltimtoday.co, Penajam - Pengurus Daerah Tidar Kaltim telah rampung menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) di Samarinda beberapa waktu lalu.
Ketua PC Tidar PPU Abd. Rahman Wahid menyampaikan, Pasca Rakerda, sayap partai Gerindra itu akan semakin solid. Seluruh kader sudah siap untuk berpartisipasi dalam usaha pemenangan partai Gerindra pada Pemilu 2024 mendatang.
“Pasca Rakerda, PD Tidar Kaltim serta PC Tidar kabupaten/kota se-Kaltim akan semakin solid pergerakannya. Kami siap untuk agenda 2024 nanti menangkan Gerindra,” jelas Wahid, yang juga menjabat sebagai anggota DPRD PPU.
Dirinya akan turut berpartisipasi dalam memanaskan mesin partai Gerindra. Pihaknya akan mempersiapkan kader terbaik untuk menyambut Pemilu mendatang.
“Kami siap menjaring anak muda potensial di PPU untuk terjun ke dunia politik. Semoga situasi semakin kondusif dari Pandemi Covid-19, agar bisa melaksanakan pendidikan politik kepada kaum milenial baik melalui Tunas 1 dan 2,” lanjutnya.
Rakerda PD Tidar Kaltim digelar guna menentukan langkah organisasi sayap Partai Gerindra itu dimasa mendatang. Tema “harmonisasi gerakan wujudkan kemenangan 2024” dipilih dalam Rakerda itu.
Ketua PD Tidar Kaltim Akhmed Reza Fachlevi mengatakan, pihaknya ingin menyamakan langkah, gerakan, dan persepsi menuju kemenangan Partai Gerindra pada kontestasi politik di 2024 mendatang.
“Kami mengusung tema harmonisasi, yang artinya pemuda ini menjadi agar bisa mewujudkan Indonesia maju,” terangnya kepada awak media.
[ALF | TOS]
Related Posts
- Berinteraksi Langsung, Isran Noor Buktikan Kedekatan dan Komitmen untuk Kaltim
- Muscab HIPMI PPU akan Digelar Oktober 2024, Berikut Tahapan Pentingnya
- Dinas PUPR PPU Bentuk Tim Survei Kondisi Jalan, Prioritaskan Kecamatan Penajam
- FHBN 2024 Resmi Berakhir, PPU Sukses Menjadi Tuan Rumah
- Sungai Pemaluan Dikeluhkan, Otorita IKN Justru Minta Warga Sabar dan Beri Pemakluman