Bontang
Minimal Dukungan Terpenuhi, Najirah-Aswar Pastikan Maju Pilkada Bontang 2024
Kaltimtoday.co, Bontang - Bakal calon wali kota dan wakil wali kota Bontang, Najirah dan Muhammad Aswar, dipastikan bakal maju dalam pilkada Bontang. Keduanya maju usai dipastikan mengantongi syarat dukungan minimal.
Ketua BMI Bontang, yang juga putra sulung Najirah Ferza Agustia Dharma mengatakan, per hari ini (Jumat, red) syarat dukungan mengusung Najirah-Aswar sudah cukup untuk maju Pilkada Bontang. Dukungan tersebut berasal dari PDI Perjuangan dengan 3 kursi, Gelora 1 dan terbaru, PAN 2 kursi. Adapun, rekomendasi dari PAN itu diserahkan langsung Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yanri Susanto.
"Alhamdulillah, per hari ini sudah cukup. Ini bukan lagi rekomendasi tapi format KWK untuk daftar ke KPU," kata Ferza Agustia kepada Kaltim Today, Jumat (19/7/2024) siang.
Ferza mengatakan, masih ada dua partai yang kemungkinan bakal merapat. Namun ia belum mau membeber partai dimaksud sebab hingga kini komunikasi masih berjalan.
"Sambil berjalan saja dulu, lagi komunikasi, insha Allah ada tambahan. Doakan saja," sebutnya.
Kendati dukungan minimal mengusung Najirah-Aswar dalam Pilkada sudah cukup, Ferza mengaku komunikasi politik dengan partai lain masih dibuka.
Sementara buat deklarasi pasangan Najirah-Aswar, pihaknya masih menunggu arahan partai. Belum bisa memastikan kapan. Yang pasti, kata Ferza, deklarasi kelak dilakukan sederhana.
"Insha Allah secepatnya deklarasi, cuma belum bisa pastikan kapan. Mungkin nanti kami deklarasi sederhana saja," tandasnya.
[RWT]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Debat Publik Kedua, KPU Bontang Harap Paslon Kedepankan Adu Gagasan dan Visi-Misi Secara Beretika
- Kilang Refinery Gagal Dibangun, Nasrullah Sebut Ini Bentuk Kegagalan Pemerintahan Basri
- Kernel PT EUP Kembali Tumpah di Jalan, Faisal Tuntut Pertanggungjawaban Perusahaan
- Buntut Foto Basri Bertemu Pejabat Pemkot Tersebar, Bawaslu Bontang akan Lakukan Penelurusan
- Wali Murid SMA Negeri 1 Bontang Keluhkan Tarikan Iuran Listrik, Kepsek Sebut Operasional Sekolah Membengkak