PPU
Panitia Pilkades Serentak PPU Targetkan Partisipasi Pemilih 90 Persen
Kaltimtoday.co, Penajam - Tahap pencoblosan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 14 desa se-Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) digelar, Rabu (15/12/2021).
Kepala Bidang Pemerintahan Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) PPU Nurbayah menyampaikan, Panitia Pilkades tingkat Kabupaten PPU menargetkan tingkat partisipasi pemilih sebesar 90 persen.
“Kami dari panitia tingkat PPU berharap kehadiran pemilih bisa mencapai 90 persen,” terangnya kepada kaltimtoday.co.
Jumlah DPT di 14 desa penyelenggara Pilkades mencapai 32.057 jiwa, yang akan dibagi dalam 83 TPS. Pilkades kali ini diikuti seluruhnya 50 kontestan calon kepala desa. Panitia kabupaten juga akan memantau langsung penyelenggaraan Pilkades di lapangan.
Baca Juga: Dari Kata ke Rasa: Evolusi Bahasa Gen Z
“Sebanyak 38 orang dari tim Kabupaten akan memantau langsung di masing-masing TPS,” lanjutnya.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) PPU mendukung ketersediaan logistik dalam penyelenggaraan Pilkades serentak kali ini. Sebanyak 85 kotak suara dan 242 bilik suara sudah dipenuhi sejak Oktober lalu.
Baca Juga: Gubernur Kaltim Pastikan Insentif Guru Non-ASN PAUD hingga SMP Tetap Berlanjut hingga 2030
Demi menghindari penyebaran Covid-19, Protokol Kesehatan (Prokes) akan diterapkan. Tak hanya itu, jumlah pemilih dalam satu TPS dibatasi tidak lebih dari 500 orang.
Perihal keamanan, Polres PPU dan Kodim 0913/PPU mengerahkan pasukan gabungan berjumlah 120 personel. Personel gabungan itu akan membantu Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, serta Linmas di 14 desa penyelenggara Pilkades.
“Pemberangkatan pasukan pengamanan di masing-masing kecamatan hingga TPS di 14 desa dari Polres PPU, Kodim 0913/PPU, dan Satpol PP,” jelasnya.
Baca Juga: Tanda Tanya Kematian Pemandu Lagu di THM Samarinda: Diduga Overdosis, Pengelola Tutupi Kasus?
Adapun 14 desa yang akan menyelenggarakan Pilkades serentak adalah.
1. Bukit Subur
2. Giri Mukti
3. Api-api
4. Sesulu
5. Babulu Darat
6. Babulu Laut
7. Gunung Makmur
8. Sebakung Jaya
9. Rawa Mulia
10. Sri Raharja
11. Sumber Sari
Baca Juga: Tunjukkan Kepedulian, PT Wana Hijau Pesaguan Bantu Bangun Rumah Tokoh Masyarakat Beringin Rayo
12. Wonosari
13. Bukit Raya
14. Tengin Baru
[ALF | TOS]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- IKN Jadi Arena Lari Trail Nasional, Basuki Hadimuljono Janji Dukung Kejuaraan Berikutnya
- Menyikapi Raperda Minuman Beralkohol: Dilema PAD dan Dampak Sosial
- Mahakam: Sungai yang Menyimpan Masa Depan Samarinda
- Kaltim Siap Lepas Ketergantungan Batu Bara, Bidik Ekonomi Hijau Rp50 Triliun Lewat Industri Hidrogen dan Amonia
- Rektor Unmul Umumkan Hasil Gratispol: 4.343 Mahasiswa Disetujui, 639 Gagal Lolos









