Advertorial
Partisipasi Pemilih Pemungutan Suara Ulang di Kukar Capai 60 Persen, Pemkab Anggap Masih Tinggi

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Partisipasi pemilih dalam pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) sementara di Kutai Kartanegara (Kukar) mencapai lebih dari 60 persen. Angka ini dinilai masih cukup tinggi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar meskipun lebih rendah dibanding Pilkada sebelumnya.
Sekda Kukar, Sunggono, mengatakan pihaknya bersama jajaran Forkopimda melakukan koordinasi bersama 20 kecamatan untuk memastikan proses PSU berjalan lancar di Ruang Eksekutif Kantor Bupati Kukar, Sabtu (19/4/2025).
“Dinamika di lapangan berjalan sesuai harapan. Alhamdulillah, sejauh ini tidak ada masalah krusial yang mengganggu jalannya PSU,” ungkap Sunggono.
Ia juga menyebut bahwa kendala-kendala kecil seperti hujan dan perpindahan lokasi TPS tidak menghambat pelaksanaan. Justru, menurutnya, situasi tersebut mampu mendorong semangat partisipasi masyarakat.
Meskipun begitu, penurunan tingkat partisipasi dibanding pelaksanaan Pilkada sebelumnya tetap menjadi catatan. Beberapa faktor disebut memengaruhi angka ini, di antaranya warga yang bepergian saat libur panjang dan sebagian pekerja yang lebih memilih masuk kerja karena insentif tambahan.
“Sejak Jumat sudah libur, jadi banyak yang keluar daerah. Ada juga pelajar yang sudah kembali ke tempat asal. Tapi secara umum, partisipasi di atas 60 persen masih tergolong bagus,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Kesbangpol Kukar, Rinda Desianti, menilai penurunan partisipasi adalah hal yang wajar, mengingat persiapan PSU terbilang singkat. Pihaknya telah berupaya menggandeng berbagai stakeholder untuk melakukan sosialisasi.
“Kami ingin minimal partisipasinya setara dengan Pilkada November lalu sebanyak 70,98 persen. Tapi karena datanya belum final, kita tunggu saja hasil resmi nanti,” pungkasnya.
[RWT | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Related Posts
- AYL dan Keluarga Jalan Kaki Menuju TPS, Pilkada Harus Bawa Keberkahan Rakyat Kukar
- PSU Kukar Digelar Hari Ini, Bupati Ajak Warga Gunakan Hak Pilih dan Jaga Kondusivitas
- Berbalut Putih Hitam, Aulia Rahman Basri dan Keluarga Mencoblos di TPS 01 Desa Kota Bangun Ilir, Optimis Menang
- Jelang PSU Pilkada Kukar, Camat Tenggarong Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilihnya
- Bupati Kukar Terbitkan Surat Edaran PSU Untuk Masyarakat dan Perusahaan