Kukar

Tim Pemenangan Dendi-Alif Besok Rapat Internal, Bahas Aspirasi Rakyat dan Langkah Politik Usai PSU Pilkada Kukar

Supri Yadha — Kaltim Today 25 April 2025 18:31
Tim Pemenangan Dendi-Alif Besok Rapat Internal, Bahas Aspirasi Rakyat dan Langkah Politik Usai PSU Pilkada Kukar
Ketua Tim Pemenangan Dendi-Alif, Marwan. (Istimewa)

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Tim Pemenangan pasangan calon nomor urut 03, Dendi Suryadi-Alif Turiadi, akan mengadakan rapat internal penting untuk menentukan arah politik selanjutnya pasca pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Kutai Kartanegara (Kukar). Rapat dijadwalkan digelar Sabtu (26/4/2025), setelah pasangan ini meraih posisi kedua berdasarkan hasil pleno yang diumumkan oleh KPU Kukar.

Pertemuan ini akan dihadiri oleh seluruh partai koalisi, tim pemenangan, serta pasangan calon Dendi-Alif sendiri. Salah satu agenda utama adalah mempertimbangkan apakah akan mengajukan gugatan atas hasil PSU atau memilih langkah politik lainnya.

“Besok kami lakukan rapat internal membahas langkah kita selanjutnya,” kata Ketua Tim Pemenangan Dendi-Alif, Marwan kepada Kaltimtoday.co, Jumat (25/4/2025).

Marwan menyebutkan bahwa rapat akan membahas dua poin penting. Pertama, mendengarkan aspirasi masyarakat Kutai Kartanegara. Kedua, menghitung secara cermat peluang politik ke depan. Ia menegaskan bahwa keputusan politik harus selaras dengan keinginan rakyat dan tidak sekadar didorong oleh ambisi kekuasaan.

“Ini akan jadi poin pembahasan. Pertama, kita akan mendengarkan suara rakyat, kedua adalah langkah politiknya juga akan kami hitung peluang-peluangnya,” tandasnya.

Sebagai informasi, hasil rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan suara PSU Pilkada Kukar yang digelar KPU, pada Kamis (24/4/2025). Paslon 01 Aulia-Rendi memperoleh suara sah sebanyak 209.905 suara.

Kemudian, Paslon 02 AYL-AZa sebanyak 51.536 suara, dan Paslon 03 Dendi-Alif mengantongi 105.073 suara.

[RWT]



Berita Lainnya