Advertorial

Pemda PPU Pecahkan Rekor MURI di Hari Hipertensi Sedunia, 1.500 Warga Cek Tekanan Darah Gratis

Muhammad Razil Fauzan — Kaltim Today 10 Juni 2024 14:38
Pemda PPU Pecahkan Rekor MURI di Hari Hipertensi Sedunia, 1.500 Warga Cek Tekanan Darah Gratis
Pj Bupati PPU, Makmur Marbun saat memberikan sambutan Puncak Hari Hipertensi Sedunia Tahun 2024. (Humas Pemda PPU)

Kaltimtoday.co, Penajam - Dalam rangka memperingati Hari Hipertensi Sedunia 2024, Pemerintah Daerah (Pemda) Penajam Paser Utara (PPU) berhasil mengukir rekor MURI dengan menggelar kegiatan pengukuran tensi darah massal yang melibatkan 1.500 warga, Minggu (9/6/2024).

Penjabat (Pj) Bupati PPU, Makmur Marbun, mengungkapkan rasa syukur atas antusiasme masyarakat yang tinggi dalam mengikuti kegiatan ini. 

“Kegiatan tensi massal hari ini di PPU tercatat sebagai rekor MURI karena ada sebanyak 1500 masyarakat PPU turut dalam pemeriksaan kesehatan ini,” ungkap Makmur Marbun. 

Dia menekankan bahwa hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan penyakit serius yang dapat menyebabkan berbagai komplikasi yang memerlukan penanganan yang tidak mudah dan tidak murah. Beberapa komplikasi dari hipertensi meliputi stroke, gagal jantung, gagal ginjal, serta gangguan penglihatan.

“Kami bersyukur antusias masyarakat untuk ikut melakukan kegiatan tensi bersama ini sangat tinggi karena mereka juga kita berikan berbagai doorprize yang menarik sebagai penyemangat,” kata Makmur Marbun.

Makmur juga mengingatkan bahwa penyakit hipertensi tidak hanya menyerang orang tua. Banyak anak muda yang juga bisa menderita penyakit ini, sering kali tanpa menyadari gejalanya hingga komplikasi yang lebih serius muncul.

"Penyakit hipertensi juga tidak hanya menyerang orang tua saja. Banyak usia muda yang bisa menderita penyakit ini, bahkan tanpa menyadari tanda gejalanya tiba-tiba sudah jatuh pada keadaan komplikasi penyakit yang lebih parah," ujar Makmur.

Untuk itu, Makmur mengajak masyarakat untuk rutin memeriksa tekanan darah setidaknya satu bulan sekali tanpa harus menunggu timbulnya gejala penyakit yang lebih serius. 

“Untuk itu masyarakat diharapkan melakukan pemeriksaan tekanan darah secara rutin setidaknya satu bulan sekali tanpa harus menunggu timbulnya gejala penyakit yang lebih serius,” ajaknya.

Selain melakukan pemeriksaan tekanan darah secara rutin, Makmur juga menambahkan bahwa penyakit hipertensi dapat dicegah dengan berbagai cara. Langkah pencegahan tersebut meliputi menjaga berat badan tetap ideal, beraktivitas fisik atau berolahraga minimal 30-60 menit sehari, mengatur pola makan dengan memperbanyak sayur dan buah serta mengurangi asupan garam, menghindari rokok dan alkohol, istirahat cukup, serta mengelola stres dengan baik.

"Kami berharap masyarakat dapat menjaga kesehatan mereka dengan melakukan langkah-langkah pencegahan ini. Dengan demikian, kita dapat mengurangi risiko terkena hipertensi dan komplikasi penyakit yang lebih serius," tambahnya.

Kegiatan pengukuran tensi darah massal ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah. Dengan tercatatnya rekor MURI, diharapkan masyarakat PPU semakin termotivasi untuk menjaga kesehatan mereka secara lebih baik.

[RWT | ADV DISKOMINFO PPU]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya