Daerah
PPU FEST 2025 Dibuka, Bupati Ajak Warga Majukan Budaya dan Ekonomi Kreatif

Kaltimtoday.co, Penajam - Langit malam di halaman Kantor Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Rabu (2/7/2025), bermandikan cahaya lampu dan semangat kebersamaan. Penajam Paser Utara Festival (PPU FEST) III resmi dibuka, menandai dimulainya gelaran tahunan yang kini telah memasuki tahun ketiga pelaksanaan.
Bupati PPU, Mudyat Noor, secara langsung membuka acara tersebut yang dijadwalkan berlangsung hingga 5 Juli 2025.
"PPU FEST 3 tidak hanya menjadi sarana hiburan, tetapi juga sebagai penggerak semangat masyarakat agar lebih mencintai produk lokal, mendukung UMKM, dan menghidupkan kembali nilai-nilai budaya kita," ungkap Mudyat dalam sambutannya.
Ia menilai festival ini telah menjelma sebagai panggung kolaborasi antara ekspresi seni dan geliat ekonomi kreatif. Lebih dari sekadar kemeriahan, PPU FEST dinilainya sebagai ruang strategis untuk mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis inovasi dan kearifan lokal.
“Dalam era yang serba dinamis seperti sekarang, ekonomi kreatif memiliki potensi besar untuk membuka lebih banyak lapangan pekerjaan baru, memperkuat identitas budaya lokal, serta memberikan ruang bagi masyarakat untuk terus berinovasi dan mandiri secara ekonomi,” tambahnya.
Bupati juga mengapresiasi Dinas Pariwisata, panitia, komunitas kreatif, serta pelaku usaha mikro yang terus menjaga nyala semangat PPU FEST sejak kali pertama digelar. Ia berharap festival ini bukan hanya menjadi perayaan tahunan, tetapi mampu memberi kontribusi nyata bagi pembangunan.
"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Penajam Paser Utara atas antusiasme serta dukungan yang terus mengalir. Semoga PPU FEST menjadi ajang yang tidak hanya bersifat selebratif, tetapi juga memberikan manfaat konkret bagi pembangunan daerah dan masyarakat luas,” pungkasnya.
Kepala Dinas Pariwisata PPU, Andi Israwati Latief, juga menyampaikan bahwa kesuksesan PPU FEST III tidak lepas dari dukungan masyarakat dan sinergi antarinstansi. Ia menegaskan festival ini sebagai bukti komitmen pemerintah dalam memperkuat sektor UMKM dan pariwisata lokal.
"Kami sangat bersyukur atas dukungan luar biasa dari masyarakat Kabupaten Penajam Paser Utara. Festival ini hadir sebagai upaya nyata untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui penguatan sektor UMKM dan pariwisata," ujar Andi.
Menurutnya, PPU FEST III menghadirkan beragam aktivitas, mulai dari pameran produk ekonomi kreatif, pertunjukan seni dan musik daerah, wahana permainan rakyat, kuliner lokal, hingga panggung hiburan.
“Kami berharap, melalui festival ini, UMKM Kabupaten PPU dapat tumbuh lebih kuat dan berdaya saing, sekaligus menjadikan budaya dan kreativitas lokal sebagai daya tarik yang membanggakan,” tutupnya.
Setelah prosesi pembukaan, Bupati Mudyat Noor bersama Forkopimda meninjau stand-stand UMKM yang menampilkan beragam produk lokal—dari kerajinan tangan hingga olahan makanan khas PPU. Atmosfer festival yang semarak tak hanya menjadi hiburan, tetapi juga jendela potensi ekonomi rakyat.
[RWT]
Related Posts
- Kukar Bersiap Miliki Gedung Ekonomi Kreatif untuk Dukung Pelaku Ekraf
- Kaltim Masuk 3 Besar! Inilah 10 Provinsi dengan Rata-Rata Pendapatan Freelance Tertinggi Tahun 2024
- Tingkatkan Kualitas Pembatik Kaltim, Hetifah Fasilitasi Peningkatan Kapasitas SDM Parekraf Sektor Batik
- Dampak Pembangunan IKN: Dongkrak Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Kaltim
- F1 Powerboat 2024 Resmi Digelar di Danau Toba pada 1-3 Maret, Dipastikan Lebih Menarik dari Tahun Lalu!