Kaltim
Prasarana Air Baku di IKN Bisa untuk 10 Tahun ke Depan
Kaltimtoday.co - Persedian air baku di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah dipersiapkan hingga 1 dekade atau 10 tahun kedepan. Hal ini disampaikan Danis H Sumadilaga selaku Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN).
Sistem pengolahan air baku dari Bendungan Sepaku Semoi dan Intake Sepaku siap memenuhi kebutuhan air baku untuk kawasan IKN.
Kapasitas Bendungan Sepaku Semoi dan Intake Sepaku
Dilansir Berita Satu, diketahui Bendungan Sepaku Semoi memiliki kapasitas 2.500 liter per detik. Lokasinya terletak sekitar 25 kilometer dari kawasan IKN.
Sementara itu, Intake Sepaku memiliki kapasitas 3.000 liter per detik. Lokasinya terletak sekitar 15,8 kilometer dari IKN.
Pada tahap awal rencana induk pembangunan IKN 2022-2024, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mulai memanfaatkan air baku Intake Sepaku dengan kapasitas 300 liter per detik atau setara 10% dari kapasitas yang tersedia di pusat pemerintahan.
Air baku dikelola menggunakan sistem portable water yang memungkinkan pemurnian air hingga bisa diminum langsung dari keran.
Air baku Intake Sepaku yang kini ditampung di fasilitas reservoir IKN berkapasitas 2 x 6.000 meter kubik, mampu menyuplai kebutuhan air hingga 6 juta liter. Jika kebutuhannya untuk 100.000 sampai 150.000 orang, itu sudah cukup.
Proyeksi Pertumbuhan dan Pengembangan Suplai Air
Danis juga memproyeksikan bahwa akan terjadi pertumbuhan populasi di kawasan IKN dalam 10 tahun ke depan. Sebab ituk, kebutuhan air baku dari Intake Sepaku dan Bendungan Sepaku Semoi akan terus dikembangkan secara bertahap.
Pihaknya akan menambah fasilitas pengolahan dari Bendungan Sepaku Semoi 350 liter per detik, sehingga nanti ini akan cukup sampai 10 tahun seiring tumbuhnya penghuni IKN.
Rampungnya pembangunan sistem pengolahan air di IKN, yakni Bendungan Sepaku Semoi dan Intake Sepaku, diharapkan mampu memenuhi kebutuhan air di kawasan IKN.
Pembangunan ini tidak hanya akan mendukung aktivitas pemerintahan, tetapi juga memastikan pasokan air yang cukup bagi penduduk IKN selama 10 tahun ke depan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Masjid Negara IKN Siap Digunakan untuk Salat Idulfitri 2025, Kapasitas Capai 60.000 Jemaah
- Sudah Serap Anggaran Rp 836 Miliar, Bendungan Sepaku Semoi Belum BIsa Suplai Air ke IKN
- OIKN Jelaskan Penyebab dan Upaya Penanganan Banjir di Sepaku
- Desa Loh Sumber Dorong Regenerasi Petani Muda untuk Hadapi Persaingan Era IKN
- Wandi Sebut Dapil IV Siap Jadi Penyangga Pangan Utama untuk IKN