Advertorial
RSUD dr. Abdul Rivai Tanjung Redeb Miliki 4 Unit Mesin Dialisis untuk Pasien Gagal Ginjal
Kaltimtoday.co, Berau - Kabar gembira bagi pasien gagal ginjal di Berau, kini RSUD dr. Abdul Rivai Tanjung Redeb telah menyediakan empat unit mesin dialisis untuk proses cuci darah (Hemodialisa dan CAPD).
Direktur RSUD dr. Abdul Rivai, Jusram, menjelaskan bahwa pengadaan mesin dialisis ini akan dilakukan secara bertahap, dan saat ini telah tersedia 4 unit. Targetnya adalah memiliki 10 mesin yang berjalan secara reguler untuk pelayanan pasien gagal ginjal.
Proses pengadaan tambahan mesin dialisis masih membutuhkan jaminan dari BPJS Kesehatan, namun sementara ini RSUD dr. Abdul Rivai menggunakan dana rumah sakit untuk menalangi. Dengan adanya 10 mesin yang beroperasi, RSUD ini akan mampu melayani hingga 40 pasien dalam satu minggu.
Jusram mengungkapkan bahwa kehadiran empat unit mesin dialisis ini sangat membantu para pasien gagal ginjal di Berau. Sebelumnya, pasien tersebut harus melakukan cuci darah di luar Berau seperti di Tarakan, Balikpapan, dan Samarinda. Dengan adanya unit dialisis di RSUD, jumlah pasien rujukan bisa berkurang, sehingga mereka dapat mendapatkan perawatan lebih mudah dan nyaman.
Sejak tahun 2002, angka kematian akibat gagal ginjal di Berau mencapai 44 orang, dan setiap minggu ada 1-2 orang pasien gagal ginjal yang dirujuk ke luar Berau.
Oleh karena itu, Bupati Berau, Sri Juniarsih, berharap pemerintah dapat mendukung unit dialisis ini agar penanganan pasien gagal ginjal menjadi lebih maksimal.
"Pemerintah daerah memiliki komitmen yang kuat dalam membangun kesehatan sebagai agenda prioritas. Sebab kalau ke Samarinda dan Tarakan cukup jauh," ujar Bupati Berau, Sri Juniarsih.
Dengan tersedianya mesin dialisis di RSUD dr. Abdul Rivai Tanjung Redeb, para pasien gagal ginjal di Berau tak perlu lagi keluar kota untuk mendapatkan perawatan. Semoga kehadiran fasilitas ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Berau yang membutuhkan perawatan cuci darah.
[TOS | ADV PEMKAB BERAU]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Dorong Pariwisata PPU, DPMPTSP Fokus pada Sentuhan Modern dan Daya Tarik Generasi Muda
- Desa Wisata Pela Raih Penghargaan Kalpataru, Harumkan Kaltim di Tingkat Nasional dan Internasional
- Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Rudy-Seno, Targetkan Kemenangan di Atas 58 Persen
- Pj Gubernur Kaltim Bahas Potensi dan Tantangan Tambang di Bumi Etam Lewat Podcast
- Pendidikan Moral dan Akademik Harus Seimbang, Andi Singkeru Dorong Tradisi Lama Guru