Gaya Hidup
Sup Singkong Ceker, Kuliner Legendaris Balikpapan
Kaltimtoday.co, Balikpapan - Sup Singkong merupakan kuliner legendaris Balikpapan, Kalimantan Timur. Sup singkong dengan ceker ayam ini sangat populer dan berhasil membuat penasaran para wisatawan. Mendengar namanya saja, Anda pasti tak menyangka jika singkong ternyata bisa diolah menjadi sup.
Bagi penggemar salah satu masakan berkuah khas. Rasanya yang segar cocok disantap kapan saja. Ada beberapa hal yang mempengaruhi kualitas rasa dari Sup Singkong Ceker Balikpapan sehingga membuatnya istimewa. Mulai dari jenis bahan, pemilihan bahan segar sampai cara mengolah dan menyajikannya.
Tak perlu pusing jika ingin menyiapkan Sup Singkong Ceker Balikpapan yang gurih dan menyegarkan di rumah, asal sudah tahu triknya maka hidangan ini mampu jadi sajian spesial.
Berikut cara membuat Sup Singkong Ceker Balikpapan yang bisa Anda coba.
Bahan utama:
- 500 gr ceker ayam
- 2 buah wortel ukuran besar
- 1 batang singkong ukuran besar
- 2 tangkai daun slesri
- 1 lembar daun pree 1
- 5 cm Kayu manis
- 1,5 L air.
Bumbu halus :
- 10 siung bawang merah ukuran besar.
- 7 siung bawang outih ukuran besar.
- seruas Jahe.
- 1 sdt pala bubuk.
- 1 sdt lada bubuk.
Bahan Pelengkap:
- Bawang merah goreng.
- Sambal.
- Jeruk nipis.
- 1 bungkus bihun yang sudah di rebus.
Cara Memasak Sup Singkong Ceker Balikpapan:
- Cuci ceker yang sudah bersih dari kulitnya, kemudian masukan kedalam panci dan masukan air sampai ceker terendam, rebus sampai empuk (masukan air jika air berkurang).
- Sementara merebus ceker, potong singkong dan cuci bersih.
- Iris wortel
- Haluskan semua bahan bumbu halus. Lalu tumis dengan minyak goreng hingga wangi dan berubah warna menjadi lebih pekat. Sisihkan.
- Jika ceker sudah empuk, masukkan bumbu halus yang sudah ditumis, aduk rata. Kemudian masukkan singkong, lalu masukkan wortel, kayu manis, daun seledri dan bawang pre. Terakhir masukan air sampai singkong tenggelam seluruhnya, rebus sampai singkong empuk. Jika air kurang selama direbus, bisa ditambahkan.
- Tambahkan 1 sdt gula pasir, garam dan kaldu ayam bubuk seuai selera. Aduk rata dan koreksi rasa.
- Sup Singkong Ceker khas Balikpapan siap disajikan. Nikmati selagi masih hangat ya!
Cara Penyajian
Sajikan didalam mangkok lalu tata potongan singkong dan mihun. Siram dengan kuah sop, beri ceker dan potongan telur, taburi bawang goreng dan seledri. Tambahkan sambel dan perahan jeruk nipis agar lebih nikmat. Selamat mencoba!
Sumber: resep-khas.com
[NON]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Atasi Kekurangan Air Bersih, Irwan Tinjau Program Kotaku di Balikpapan
- Republik 3 Sold Out, Baladewa Diminta untuk Segera Amankan Tiket!
- Bandara SAMS Sepinggan Berhasil Raih Penghargaan Bintang 5 Taraf Internasional
- Tidak Mau Ketinggalan Nonton Konser Dewa 19 di Balikpapan, Simak Cara Beli Tiketnya!
- Setelah Medan, Dewa 19 Siap Mengguncang Balikpapan