Gaya Hidup

Wajib Dikunjungi! 7 Rekreasi Air di Kukar, Ada Pantai hingga Kolam Renang

Diah Putri — Kaltim Today 29 Juni 2024 12:00
Wajib Dikunjungi! 7 Rekreasi Air di Kukar, Ada Pantai hingga Kolam Renang
Pantai Biru Kersik. (Desa Kersik)

Kaltimtoday.co - Libur sekolah kali ini, sudah tahu tempat yang ingin dikunjungi? Kalau belum, Kaltim Today punya rekomendasi rekreasi air di Kukar yang bisa jadi pilihan untuk mengisi liburan sekolah.

Ada wahana bermain air, kolam renang, pantai, hingga air terjun. Lantas, dimana saja? Yuk cari tahu informasinya di bawah ini.

1. Taman Seri

  • Alamat: Loa Tuwi, Desa Loa Ulung, Tenggarong Seberang
  • Jam operasional:
    • Selasa - Sabtu: Pukul 14.00 - 17.30 WITA
    • Minggu: Pukul 08.30 - 18.00 WITA
    • Libur nasional/tanggal merah: Pukul 08.30 - 18.00
    • Senin Tutup
  • Harga tiket: Rp5.000

Taman Seri adalah rekreasi air yang berlokasi di Loa Tuwi, Desa Loa Ulung, Tenggarong Seberang. Tempat ini menyediakan wahana kolam renang untuk dewasa serta anak-anak.

Terdapat juga tempat bersantai yang nyaman tepat di pinggi danau. Cocok menikmati waktu luang bersama keluarga.

2. Family Water Park Separi

  • Alamat: Jl. Poros Separi, Desa Kerta Buan L4, Kecamatan Tenggarong Seberang
  • Jam operasional: Pukul 08.00 - 17.00 WITA 
  • Harga tiket: 
    • Hari biasa: Rp20.000
    • Akhir pekan: RP25.000

Sesuai namanya, rekreasi air ini berisi ragam wahana bermain air. Ada kolam renang serta seluncuran untuk anak-anak dan dewasa. Fasilitas lainnya ada gazebo, kamar mandi, dan kantin. 

3. Family Water Park Sukarame

  • Alamat: Jl. Peregam, Kelurahan Sukarame, Kecamatan Tenggarong
  • Jam operasional: Pukul 08.00 - 17.00 WITA (Jumat tutup)
  • Harga tiket: 
    • Hari biasa: Rp25.000
    • Akhir pekan: Rp30.000

Water park lainnya yang bisa dikunjungi adalah Family Water Park Sukarame. Kolam renang ini memiliki ragam wahana bermain untuk anak-anak dan dewasa.

4. Wisata Pesona Perjiwa

  • Alamat: Jl. Gunung Kyai, Desa Perjiwa, Tenggarong Seberang
  • Jam operasional:
    • Senin - Jumat: Pukul 10.00 - 17.00 WITA
    • Sabtu - Minggu: Pukul 07.00 - 17.00 WITA
  • Harga: 
    • Tiket masuk: Rp5.000/orang
    • Tiket camping: Rp30.000/orang
    • Tiket parkir motor: Rp5.000
    • Tiket parkir mobil: Rp10.000

Ingin coba nuansa alam? Tenang. Kini, di Kukar telah ada wisata rekreasi air terjun bernama “Wisata Pesona Perjiwa”. 

Rekreasi air terjun ini memiliki nuansa alam yang asri. Kamu bisa berenang, naik perahu, hingga berkemah di area tersebut.

5. Pantai Biru Kersik

  • Alamat: Pantai Biru, RT.03, Dusun Empang Desa Kersik, Kecamatan Marang Kayu
  • Jam operasional: 24 jam
  • Harga tiket: 
    • Parkir motor: Rp10.000
    • Parkir mobil: Rp30.000
    • Parkir bus: Rp100.000
    • Sewa gazebo: Rp50.000 - Rp100.000
    • Kamar mandi (berbayar): Rp5.000
    • Penginapan: Rp300.000/malam (5-7 orang)
    • Snorkling: Rp300.000/orang (min. 5 orang)

Kukar juga memiliki pantai yang nggak kalah kerennya! Salah satunya Pantai Biru Kersik yang berlokasi di Marang Kayu. 

Selain berenang, pengunjung juga bisa snorkling. Pantai ini cocok untuk piknik bersama keluarga. Terdapat fasilitas yang disediakan, seperti musholla, warung, cafe, dan gazebo.

6. Pantai Panrita Lopi

  • Alamat: Jl. Poros Muara Badak - Marangkayu, RT.05, Desa Tanjung Limau, Kecamatan Muara Badak
  • Jam operasional: 24 jam
  • Harga tiket: 
    • Hari biasa
      • Dewasa: Rp50.000 (pulang hari) & Rp60.000 (camping)
      • Anak-anak: Rp35.000 (pulang hari) & Rp45.000 (camping)
    • Akhir pekan
      • Dewasa: Rp60.000 (pulang hari) & Rp70.000 (camping)
      • Anak-anak: Rp45.000 (pulang hari) & Rp55.000 (camping)

Pulau Pengempang Desa Tanjung Limau memiliki pantai yang indah untuk dikunjungi, yakni Pantai Panrita Lopi. Pantai yang termasuk wisata bahari ini dikelilingi pohon cemara rindang dengan tepi pantai yang lapang.

7. Pantai Pemedas

  • Alamat: Jl. Raya Balikpapan - Handil 2, Kelurahan Teluk Pemedas, Samboja, Kukar
  • Jam operasional: 24 jam
  • Harga tiket: 
    • Hari biasa: Rp20.000
    • Akhir pekan: Rp30.000

Pantai Pemedas menjadi pantai pertama di Samboja, Kukar. Pantai ini letaknya juga dekat dengan IKN di dekat jalan raya, sehingga mudah ditemukan.

Pengunjung senang berlama-lama lantara kebersihan yang selalu terjaga. Tak jarang, hewan laut seperti siput, kepiting, hingga kerang menjadi buah tangan bagi para pengunjung.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. 



Berita Lainnya