Gaya Hidup

10 Daftar Film Terlaris Sepanjang Tahun 2020

Kaltim Today
01 Januari 2021 10:54
10 Daftar Film Terlaris Sepanjang Tahun 2020

Kaltimtoday.co - Industri film sepanjang 2020 mengalami pencapaian terburuk akibat pandemi Covid-19. Tak ada satu pun film yang berhasil mencapai penghasilan $1 miliar.

Meski begitu, berdasarkan catatan dari Kaltimtoday.co, ada 10 film terlaris sepanjang 2020. Apakah semua film ini sudah Anda tonton?

1. The Eight Hundred ($461,339,528)

The Eight Hundred (2020) adalah film drama perang sejarah Tiongkok yang disutradarai oleh dan ditulis bersama oleh Guan Hu, dan dibintangi oleh Oho Ou, Du Chun, Huang Zhizhong, Vision Wei, Wang Qianyuan, Jiang Wu, Zhang Yi, Li Chen, Yu Haoming, Tang Yixin, dan Zheng Kai.

The Eight Hundred didasarkan pada kisah nyata yang terjadi selama perang Tiongkok-Jepang di Shanghai, Tiongkok, pada tahun 1937, pertempuran dan perlindungan Gudang Si Hang. Ada sekitar 400 tentara (disebut Eight Hundred Heroes dalam sejarah), bertahan melawan banyak gelombang pasukan Jepang selama 4 hari 4 malam.

2. Bad Boys for Life ($426,505,244)

Bad Boys for Life mengisahkan aksi pasangan detektif Mike Lowrey (Will Smith) dan Marcus Burnett (Martin Lawrence). Semula, mereka tak lagi menjadi rekan dalam satu misi karena Marcus sudah tua dan menjabat sebagai inspektur.

Mike, sapaan akrab Michael, ditugaskan untuk menjalankan misi bersama sekelompok polisi muda. Misi tersebut tidak berjalan dengan lancar.Mike mengusahakan segala cara agar sahabatnya dapat kembali.

Situasi kian genting karena kali ini, Mike harus memburu penjahat yang mencoba untuk membunuh dirinya juga. Suatu insiden membuat Marcus akhirnya memutuskan kembali bekerja sama menangani kasus yang diselidiki Mike.

Film bergenre komedi aksi ini merupakan sekuel dari Bad Boys (1995) dan Bad Boys 2 (2003).

Bad Boys for Life disutradarai Adil El Arbi dan Bilal Fallah. Syuting film ini dilakukan di Atlanta dan Miami dari Januari hingga Juni 2019 lalu.

Selama proses syuting, Will Smith sempat berbagi bahwa mereka tak lagi banyak melakukan adegan laga karena faktor usia.

3. Tenet ($362,609,000)

Film ini bercerita tentang sosok seorang mata-mata yang tengah berjuang mencegah terjadinya perang dunia ketiga. Tenet menjadi film tentang dunia spionase pertama arahan Christopher Nolan sepanjang kariernya di kancah penyutradaraan.

Sebelumnya, Nolan yang namanya mentereng saat membesut trilogi batman beberapa tahun lalu itu, sempat membikin film perang berjudul Dunkirk pada 2017 dan berhasil masuk nominasi Oscar 2018.

4. Sonic the Hedgehog ($310,669,856)

Film yang diadaptasi dari video game keluaran SEGA itu mengisahkan si landak biru yang merasa terancam karena banyak oknum yang menginginkan kekuatan listrik dan kemampuan berlarinya yang cepat

Selama hidup, Sonic hanya tinggal di tempat persembunyiannya dan menghindar dari orang-orang yang mengincar keinginannya.

Ia kemudian memutuskan untuk pindah ke sebuah kota di Green Hills yang berada di bumi. Namun, kehidupan tenang yang diidamkannya tidak terwujud.

5. Dolittle ($246,155,651)

Film itu mengisahkan mengenai dokter yang bisa berbicara dengan hewan. Kemampuan Dolittle menarik perhatian Ratu Inggris. Dengan bakatnya tersebut Dolittle dihadiahi rumah dengan tanah yang luas dan gerbang tinggi.

6. Legend of Deification ($240,651,074)

Di atas reruntuhan perang, komandan top JIANG ZIYA diberi tugas untuk melenyapkan siluman rubah berekor sembilan yang mengancam keberadaan manusia. Ketika ia menemukan sembilan ekor rubah hidup terkait dengan jiwa seorang gadis yang tidak bersalah, ia dihadapkan dengan keputusan menantang-mengikuti kehendak surga atau menemukan jalan sendiri untuk kebenaran.

7. Birds of Prey ($201,858,461)

Film ini mengisahkan tentang Harley Quinn (Margot Robbie) yang keluar dari Suicede Squad. Harley yang telah bepisah dari Joker berteman dengan pahlawan super Black Canary, Huntress dan Renee Montoya untuk menyelamatkan seorang gadis muda dari penguasa kejahatan Black Mask (Ewan McGregor).

Film 'Birds of Prey' akan menjadi salah satu dari film-film dengan sutradara wanita menyusul "Mulan," "Black Widow" dan "Wonder Woman 1984."

8. The Invisible Man ($143,151,000)

The Invisible mengisahkan perempuan bernama Cecillia Kass (Elisabeth Moss) yang memiliki hubungan asmara dengan Griffin (Oliver Jackson-Cohen), kekasihnya. Sayang kisah cinta mereka tidak harmonis.

Tidak berselang lama, Cecillia mendapat kabar Griffin meninggal dunia dengan cara bunuh diri. Ia kemudian percaya mendapat teror dari hantu pasangannya yang kejam. Cecillia mencoba membuktikan diri jika teror yang dialaminya nyata, hanya saja orang-orang disekitarnya menganggap dirinya sebagai perempuan tak waras.

Film ini disutradarai Leigh Whannell, sosok yang sebelumnya ada di balik film horor lain seperti Saw, Dead Silence hingga seri Insidious. Guna menghasilkan The Invisible Man, film ini menggelontorkan USD7 juta atau setara Rp98,2 miliar.

9. Onward ($141,914,775)

Film 'Onward' mengisahkan tentang Ian Lightfoot (Tom Holland) dan kakaknya, Barley (Chris Pratt). Keduanya punya kepribadian yang jauh berbeda. Ian pemalu, sedangkan Barley suka bercanda, mendengarkan musik rock, dan pecinta sejarah. Keduanya kini hidup hanya bersama sang Ibu, karena Ayah mereka meninggal ketika mereka masih kecil.

Latar film ini adalah sebuah dunia yang dulunya penuh keajaiban dan sihir, namun sudah digantikan dengan teknologi serta budaya modern. Ketika Ian ulang tahun yang ke-16, Ibu mereka (Julia Louis-Dreyfus) memberi hadiah dari Ayahnya, sekaligus mantra yang bisa menghidupkan kembali orang tercinta yang sudah meninggal untuk sehari saja.

10. The Call of the Wild ($110,954,519)

The Call of the Wild merupakan sebuah film yang disutradarai oleh Chris Sanders. Film ini diperankan di antaranya oleh Karen Gillan, Harrison Ford dan Cara Gee.

Film ini menceritakan tentang seekor anjing bernama Buck yang diculik dari rumahnya si Santa Clara, California, Amerika Serikat.

Setelah diculik ia dijual kepada seorang pengangkut barang di daerah Kanada. Bersama dengan pemilik barunya yang bernama John, anjing bernama Buck ini kemudian ikut berpetualang ke hutan.

Buck dan John menghadapi banyak rintangan selama diperjalanan seperti Buck menyelamatkan seorang wanita dari tenggelam setelah dia jatuh melalui es yang pecah, John mencoba mengendalikan perahu melawan arus yang kuat dan Buck berhadapan muka dengan beruang. Semua itu membuat mereka semakin memaknai kehidupan.

[TOS]


Related Posts


Berita Lainnya