Kaltim

Alur Pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas dan Stimulan

Kaltim Today
02 Mei 2020 19:17
Alur Pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas dan Stimulan
Sumber: Kaltimtuntas.id

Di tengah pandemi wabah virus Corona, Pemprov Kaltim resmi meluncurkan program beasiswa untuk periode 2020. Beasiswa yang ditawarkan yaitu Program Beasiswa Kaltim Tuntas (BKT) yang terdiri dari dua jenis beasiswa, yaitu BKT Tuntas dan Stimulan.

Beasiswa Kaltim Tuntas diperuntukkan khusus mahasiswa, sedangkan Stimulan untuk semua jenjang pendidikan. Pendaftaran beasiswa tersebut resmi dibuka pada 15 Mei mendatang.

Berikut alur pendaftarannya:

Beasiswa Kaltim Tuntas dan Stimulan untuk Mahasiswa

1. Lakukan pendaftaran melalui laman web kaltimtuntas.id, kemudian klik TUNTAS DIKTI/MAHASISWA jika kamu memilih Beasiswa Kaltim Tuntas atau klik STIMULAN DIKTI/MAHASISWA jika memilih Beasiswa Stimulan.

2. Pilih kategori beasiswa yang diambil, lalu lengkapi data yang tertera dan unggah seluruh berkas persyaratan.

Untuk Beasiwa Kaltim Tuntas terdiri dari kategori umum, khusus, dan kerjasama. Dan Stimulan untuk mahasiswa terdiri dari kategori umum, khusus, sertifikasi keterampilan dan studi luar negeri. Pastikan kamu sudah mengetahuinya terlebih dahulu ya!

3. Setelah melengkapi data dan berkas persyaratan, badan pengelola beasiswa akan melakukan verifikasi secara online.

4. Selanjutnya, proses validasi akan dilakukan sebelum pengunguman.

Syarat yang utama yang wajib kamu ketahui sebelum mendaftar Beasiswa Kaltim Tuntas yaitu:

▪️ IPK minimal 3.00

▪️ Akreditasi perguruan tinggi minimal B

▪️ Akreditasi program studi minimal B

Beasiswa Kaltim Stimulan untuk Siswa

1. Calon pendaftar terlebih dahulu melakukan pendaftaran di sekolah masing-masing.

2. Selanjutnya, lakukan pendaftaran melalui laman web kaltimtuntas.id, kemudian klik STIMULAN/SISWA.

3. Buat akun pribadi untuk calon pendaftar beasiswa stimulan siswa dengan melengkapi data dan membuat password.

4. Setelah berhasil membuat akun, login dengan menggunakan NISN dan password yang telah didaftarkan.

5. Unggah seluruh berkas persyaratan sesuai dengan kategori yang dipilih.

6. Setelah mengunggah seluruh berkas persyaratan, secara otomatis peserta didik telah resmi terdaftar dan tinggal menunggu hasil pengunguman.

[NON | RWT]



Berita Lainnya