Daerah
Pemprov Kaltim Perkuat Kualitas Beasiswa Kaltim Tuntas, Fokus pada Kompetensi dan Keahlian Kerja
Kaltimtoday.co, Samarinda - Beasiswa Kalimantan Timur Tuntas yang digulirkan Pemerintah Provinsi Kaltim melalui Badan Pengelola Beasiswa Kalimantan Timur Tuntas (BPBKT) bukan hanya untuk meringankan biaya pendidikan, tetapi juga untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi para penerimanya.
Hal ini ditegaskan Penjabat Gubernur Kaltim, Akmal Malik dalam Rapat Evaluasi Pelaksanaan Program Beasiswa Kalimantan Timur di Ruang Rapat Pimpinan DPRD Provinsi Kaltim, Sabtu (4/5/2024).
"Pendidikan bukan hanya tentang kecerdasan, tapi bagaimana peluang anak-anak kita bisa bekerja," kata Akmal.
Akmal menyayangkan rendahnya serapan tenaga kerja lokal di Kaltim, di mana hanya 20% dari angkatan kerja yang terserap di sektor formal maupun informal.
"Sisanya 80% dari luar Kaltim. Hampir terjadi setiap tahun," ungkapnya.
Bahkan, Akmal menyebut bahwa perusahaan di Kaltim hanya mampu mengakomodir 10-25% warga Kaltim, dengan posisi kerja di level menengah ke bawah.
Oleh karena itu, ke depannya, Beasiswa Kaltim Tuntas akan lebih selektif (tujuh kategori) dan mengarah ke pendidikan vokasi untuk para penerimanya.
"Diharapkan, setelah selesai pendidikan, mereka tidak hanya memiliki ijazah, tetapi juga kemampuan dan keahlian kerja," harapnya.
Rapat evaluasi ini menghasilkan beberapa kesepakatan, di antaranya:
- Pembentukan Tim Evaluasi Pembangunan Bidang Pendidikan yang melibatkan pemangku kepentingan dan DPRD Kaltim.
- Implementasi gagasan-gagasan bagus para pemimpin terdahulu di bidang pendidikan secara baik, benar, dan tepat sasaran.
Rapat ini dihadiri oleh Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas'ud, Wakil Ketua DPRD Kaltim Sigit Wibowo dan Muhammad Samsun, Para ketua fraksi/komisi DPRD Kaltim, Kepala Bappeda Kaltim Yusliando, Sekretaris Disdikbud Kaltim Yekti Utami, Ketua BPBKT Iman Hidayat, Ketua Dewan Pendidikan Kaltim Adjrin, Kepala perangkat daerah lingkup Pemerintah Provinsi Kaltim.
[RWT]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Tingkatkan Kualitas Riset, BRIDA Kaltim Gencar Kolaborasi dengan Perguruan Tinggi dan Perusahaan Luar Negeri
- Pj Gubernur Kaltim Soroti Penanganan Kasus Muara Kate, Akan Bangun Komunikasi dengan Polda dan 48 Inspektur Tambang
- Pj Gubernur Kaltim Umumkan Kenaikan UMSK 2025 di 7 Kabupaten/Kota, Kota Bontang Catat Upah Sektoral Tertinggi
- Sudah 30 Hari Kasus Muara Kate Tanpa Kejelasan, Koalisi Masyarakat Sipil Kembali Desak Pj Gubernur Kaltim Bertindak
- Dengar Aspirasi Petani Kaltim, Sarifah Suraidah Janji Perjuangkan Stabilitas Harga Pupuk