Daerah

Bersiap Jadi Kota Penyangga IKN, Alfin Rausan Fikry Dorong Pembangunan Transportasi Publik di Bontang

Fitriwahyuningsih — Kaltim Today 17 Agustus 2024 17:09
Bersiap Jadi Kota Penyangga IKN, Alfin Rausan Fikry Dorong Pembangunan Transportasi Publik di Bontang
Anggota DPRD Bontang, Alfin Rausan Fikry. (Fitri Wahyuningsih/ Kaltim Today).

Kaltimtoday.co, Bontang - Peringatan HUT ke-79 kemerdekaan RI tahun ini mengusung tema besar "Nusantara Baru, Indonesia Maju". Tema ini menjadi pembuka transisi perpindahan ibu kota dari Jakarta menuju Penajam Paser Utara (PPU). 

Anggota DPRD Bontang, Alfin Rausan Fikry mengatakan, perayaan HUT RI tahun ini menjadi sejarah baru bagi bangsa Indonesia. Sebab ini kali perdana upacara peringatan HUT RI dipusatkan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. 

"HUT (RI) tahun ini tentu jadi sejarah baru. Ada ibu kota baru, dan Bontang harus pintar menangkap peluang dari keberadaan (IKN) itu," sebut Alfin ketika ditemui usai upacara HUT ke-79 RI di Stadion Taman Prestasi, Bontang, Sabtu (17/8/2024) siang.

Dia mengatakan, Bontang juga harus mendorong akselerasi pembangunan sebagaimana masifnya pembangunan yang terjadi di IKN. Jangan sampai, kata Alfin, Bontang tidak bisa membaca dan menangkap peluang, apalagi sampai menjadi penonton.

Selain mendorong perbaikan infrastruktur fisik seperti jalan dan membangun ekosistem digital, Alfin juga mendorong agar Pemkot mulai melirik pembangunan transportasi publik di Bontang. 

Menurut legislator muda ini, membangun transportasi publik dalam rangka menyambut IKN cukup penting. Mengingat, migrasi masyarakat dari luar daerah ke Kaltim diproyeksi bakal tumbuh. Sebagai kota penyangga IKN, jangan sampai Bontang yang luasannya terbilang kecil ini ruas jalannya justru mengalami kemacetan. 

Selain mengantisipasi kemacetan seiring peningkatan penduduk, keberadaan transportasi publik juga penting untuk menjaga keseimbangan lingkungan.

"Saya kira penting juga itu bangun transportasi publik. Jangan sampai di masa depan jalanan Bontang macet sana sini. Bagus juga kalau mulai sekarang diadakan, biar bisa edukasi publik soal pentingnya transportasi publik," kata Politikus Golkar ini.

Sebagai catatan, Balikpapan, sebagai kota terdekat dengan IKN, per 1 Juli 2024 lalu mulai meresmikan layanan angkutan massal yang disebut Balikpapan City Trans (BCT). Sementara Pemkot Samarinda juga tengah  bersiap menyediakan transportasi publik yang lebih modern dan ramah lingkungan.

[RWT]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp



Berita Lainnya