Nasional
Gempa 4,9 Magnitudo Guncang Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara
BULUNGAN, Kaltimtoday.co - Rabu (21/8/2024) pagi, gempa berkekuatan magnitudo 4,9 mengguncang daratan Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara. Hingga saat ini, belum ada laporan kerusakan yang diterima akibat gempa tersebut. Namun, getaran dirasakan cukup kuat oleh warga yang berada di dalam rumah.
Menurut laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa ini terjadi pada pukul 08.01 WITA. Episenter gempa terletak di wilayah Bulungan, Kalimantan Utara, tepatnya pada koordinat 2,47° LU dan 116,85° BT. Gempa terjadi di daratan, sekitar 50 kilometer arah barat daya Bulungan, dengan kedalaman 51 kilometer.
Penyebab Gempa: Aktivitas Sesar Aktif
Kepala Stasiun Geofisika BMKG Balikpapan, Rasmid, menjelaskan bahwa gempa bumi ini merupakan jenis gempa dangkal. Berdasarkan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa ini dipicu oleh aktivitas sesar aktif di wilayah Kabupaten Bulungan.
Berdasarkan laporan masyarakat, getaran gempa bumi ini dirasakan di beberapa wilayah. Di Kecamatan Tanjung Selor, getaran dirasakan dengan kekuatan III MMI. Sementara itu, getaran juga terasa hingga di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, dengan skala II hingga III MMI.
[TOS]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Berupaya Wujudkan SPBE, Diskominfo Kaltim Gelar Sosialisasi Pemanfaatan Email Dinas
- Diskominfo Kaltim Gelar Seleksi Calon Komisioner Komisi Informasi Periode 2024-2028
- Bantah Dugaan Alat Bantu dan Bocoran Soal Debat Pilgub, Tim Paslon 02 Siap Diperiksa dengan Cara Apapun
- Survei GRC: Rudy Mas'ud-Seno Aji Unggul di Pilgub Kaltim
- Gratis! KALTIM ONE FESTIVAL Siap Gebrak Samarinda