Bontang

Golkar dan Gerindra Resmi Berkoalisi di Pilkada Bontang

Fitriwahyuningsih — Kaltim Today 24 Juni 2024 16:00
Golkar dan Gerindra Resmi Berkoalisi di Pilkada Bontang
Golkar dan Gerindra resmi berkoalisi di Pilkada Bontang.

Kaltimtoday.co, Bontang - Partai Golkar dan Gerindra dipastikan berkoalisi dalam Pilkada Bontang 2024. Kepastian resminya koalisi kedua partai itu dideklarasikan langsung Ketua DPD II Golkar Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam. 

Andi Faizal mengatakan, keputusan membangun koalisi dengan partai besutan Prabowo Subianto itu hadir usai pihaknya mendapat arahan dari DPP dan DPD I Golkar Kaltim. Dalam arahan itu disebutkan, DPD II diminta membuka ruang koalisi sesuai dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) di pusat. 

Sebagai informasi, KIM adalah gabungan partai politik pengusung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam Pilpres 2024. Ada 10 parpol dan tergabung dalam KIM, yakni  Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Demokrat. Kemudian empat parpol non-parlemen, yaitu PBB, Partai Gelora Indonesia, PSI, Partai Garuda, satu partai lokal yakni Partai Aceh.

“Menindaklanjuti arahan tersebut, kami kemudian berdiskusi dengan Gerindra. Setelah itu hadirlah kesepakatan, kami sepakat koalisi di Pilkada,’’ kata Andi Faizal ketika dikonfirmasi, Senin (24/6/2024) siang. 

Kendati Golkar-Gerindra resmi mendeklarasikan koalisi dalam Pilkada Bontang 2024, namun penentuan calon yang diusung masih menjadi ranah masing-masing parpol. Tiap parpol memiliki calonnya masing-masing. Seperti diketahui, Golkar mengusung telah Neni Moerniaeni. Sementara Gerindra mengusung Agus Haris. Keduanya diusung sebagai bakal calon wali kota, bukan wakil wali kota. Pasangan calon nantinya akan ditentukan DPP yang tertuang dalam Surat Keterangan (SK). 

“DPP masing-masing yang akan berikan rekomendasi kepada siapa berpasangan dengan siapa,’’ tandasnya.

[RWT]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya