DPMPTSP BONTANG

Hadir di Seminar UMKM, PTSP Dorong Produk Lokal Penuhi Standar Ritel Modern

Fitriwahyuningsih — Kaltim Today 29 Oktober 2025 15:41
Hadir di Seminar UMKM, PTSP Dorong Produk Lokal Penuhi Standar Ritel Modern
Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Penanaman Modal, Karel. (Fitri Wahyuningsih/Kaltim Today).

Kaltimtoday.co, Bontang - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Bontang hadir langsung dalam seminar UMKM yang digelar PT Indomarco Prismatama sebagai bentuk dukungan terhadap penguatan kapasitas pelaku usaha lokal. Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Penanaman Modal, Karel, mewakili PTSP untuk memantau jalannya kegiatan sekaligus memastikan UMKM memperoleh informasi yang relevan terkait peluang kemitraan dengan ritel modern.

Seminar yang turut dibuka Wakil Wali Kota Bontang, Agus Haris, itu diikuti 76 pelaku UMKM. Dalam sambutannya, Agus mengapresiasi upaya pendampingan tersebut karena dinilai mampu membuka jalan pemasaran yang lebih luas.

"Saya sangat apresiasi kegiatan ini. Semoga UMKM kita bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan kualitas produk," ucap Agus.

Karel menyampaikan bahwa kehadiran PTSP dalam forum tersebut bertujuan memastikan pelaku UMKM memahami standar dan tantangan sebelum bermitra dengan jaringan ritel besar seperti Indomaret. Ia menjelaskan terdapat dua skema kemitraan yang ditawarkan.
"Dua skema ini sangat potensial. UMKM bisa menitipkan produk di gerai atau menjual langsung di area teras gerai," kata Karel.

Ia menambahkan, ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi sebelum produk UMKM dapat masuk ke jaringan toko modern, seperti standar berat minimal, tidak mengandung bahan berbahaya, sertifikasi halal, serta masa kedaluwarsa minimal enam bulan. Menurutnya, persyaratan tersebut sekaligus menjadi bahan pembelajaran penting bagi pelaku usaha lokal.

"Ini bukan sekadar peluang pemasaran, tapi juga edukasi agar UMKM tahu apa saja syarat yang harus dipenuhi agar produknya bisa diterima di toko modern," tutup Karel.

[ADV DPMPTSP BONTANG]



Berita Lainnya