Kukar

IBI Kukar Diharapkan Terlibat Menurunkan Angka Stunting

Kaltim Today
14 Februari 2023 19:20
IBI Kukar Diharapkan Terlibat Menurunkan Angka Stunting
Bupati Kukar, Edi Damansyah saat acara Rakercab IBI Kukar. (Istimewa)

Kaltimtoday.co, Tenggarong — Ikatan Bidan Indonesia Kabupaten Kutai Kartanegara (IBI Kukar) diminta terlibat dalam penanganan stunting.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Kukar, Edi Damansyah saat rapat kerja cabang (Rakercab) IBI belum lama ini.

Profesi Bidan menuntut seseorang untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Pelayanan tersebut meliputi kesehatan ibu, anak, reproduksi perempuan, dan keluarga berencana.

Bidan juga harus memiliki kompetensi klinis serta pemahaman sosial budaya untuk menganalisa, melakukan advokasi serta pemberdayaan, dalam mencari solusi dan inovasi guna meningkatkan kesejahteraan perempuan, keluarga dan masyarakat.

"Kami berpesan, agar percepatan penurunan stunting menjadi salah satu agenda dan pembahasan. Sebab berkaitan langsung dengan capaian kinerja kesehatan Pemkab Kukar berdasarkan RPJMD tahun 2022-2026," kata Edi Damansyah.

Menurutnya dengan seperangkat kompetensi dan pemahaman profesional yang dimiliki oleh seorang bidan, maka dapat berperan sebagai pemberi pelayanan kebidanan, pengelola pelayanan kebidanan penyuluh dan konselor.

Pendidik, pembimbing, fasilitator klinik, penggerak peran serta masyarakat dan pemberdayaan perempuan dan menjadi peneliti dalam praktik kebidanan.

Oleh sebab itu, penting untuk saling bekerja sama dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di bidang kesehatan. Melalui pelayanan kebidanan yang berkesinambungan dan paripurna.

"Berfokus pada aspek pencegahan dan promosi serta dengan berlandaskan kepada kemitraan dan pemberdayaan masyarakat,” tutupnya.

[SUP | RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya