Samarinda
Inovasi Baru, Pegawai DLH Samarinda Wajib Tanam Pohon Saat Dapat Promosi
Kaltimtoday.co, Samarinda - Untuk menyambut Samarinda sebagai kota penyangga IKN serta program Smart City, DLH Samarinda mengantongi beberapa inovasi terkait penambahan RTH di wilayah ibu kota Kaltim ini.
Selain inovasi Taman Kesuma Cinta, DLH Samarinda juga memiliki terobosan anyar terkait penghijauan di Samarinda.
Dikonfirmasi dari Kepala Seksi Pemeliharaan Lingkungan dan Pertamanan, Aviv Budiono, dia menyebutkan, bagi pegawai di DLH Samarinda yang mendapatkan promosi diwajibkan untuk melakukan penanaman pohon.
Hal itu kedepannya akan dituangkan dalam bentuk Perwali Samarinda.
"Setiap Pegawai yang mau naik pangkat, promosi, itu juga diwajibkan untuk menanam pohon," katanya.
Hal itu lanjutnya, sebagai contoh kepada masyarakat untuk mulai perduli terhadap lingkungannya.
Selain itu, hal ini dilakukan sebagi upaya meningkatkan integritas pekerja di lingkup SKPD yang membidangi sektor lingkungan.
"Untuk tempatnya, kami akan sediakan kedepannya," tutup Aviv.
Untuk teknis dan waktu mulai diterapkan, Aviv menyebutkan aturannya saat ini masih berproses.
[IAN | RWT | ADV]