Nasional
Marak Penipuan Haji dan Umrah Murah, Kemenag Imbau Masyarakat Waspada

Kaltimtoday.co - Haji dan umrah merupakan ibadah yang diimpikan banyak umat Muslim. Namun, maraknya penipuan berkedok haji dan umrah murah meresahkan masyarakat.
Kementerian Agama (Kemenag) mengimbau agar tidak mudah tergiur dengan paket haji atau umrah murah. Pastikan layanan yang ditawarkan jelas dan sesuai dengan ketentuan.
Jaja Jaelani, Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Kemenag, menegaskan bahwa kuota haji telah dialokasikan untuk jamaah reguler dan khusus. Haji tanpa antrean yang dijanjikan oleh agen perjalanan patut dicurigai.
"Kami mengimbau kepada masyarakat jangan tergiur dengan slogan haji murah. Pastikan di dalam layanan yang mereka berikan itu dalam bentuk apa," ujar Jaja Jaelani.
Berikut tips aman menghindari penipuan haji dan umrah:
- Cek izin penyelenggara perjalanan: Pastikan agen perjalanan memiliki izin resmi dari Kemenag melalui Siskopatuh.
- Hati-hati dengan harga murah: Paket haji dan umrah murah yang tidak realistis bisa jadi modus penipuan.
- Pastikan detail layanan: Tanyakan detail layanan yang ditawarkan, seperti visa, tiket pesawat, akomodasi, dan pendampingan ibadah.
- Cek reputasi agen perjalanan: Cari informasi dan testimoni dari jamaah sebelumnya.
- Laporkan ke Kemenag: Jika menemukan agen perjalanan yang mencurigakan, laporkan ke Kemenag.
Kemenag telah menindak tegas beberapa Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) dan Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) yang terbukti menelantarkan jamaahnya.
"Tiga travel yang sudah kami hentikan. Pertama, penghentian sementara. Yang dua lagi pembekuan," pungkasnya.
Berhati-hatilah dalam memilih agen perjalanan dan pastikan Anda mendapatkan layanan yang aman dan terpercaya.
[RWT]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Tips Aman bagi Jemaah Haji dengan Riwayat Hipertensi agar Ibadah Tetap Lancar
- Jadwal Keberangkatan 2.580 Jamaah Haji Kaltim Dimulai Awal Mei 2025
- Cara Mudah Cek Nomor Porsi dan Jadwal Keberangkatan Haji 2025 Secara Online
- Pemberangkatan Jemaah Haji 2025 Didominasi 45 Persen Lansia, Kemenag Kaltim Imbau Siapkan Fisik dan Mental
- Kemenag Sebut RPH di Enam Daerah Kaltim Belum Kantongi Sertifikat Halal