Daerah

Nekat Curi Motor di Lapangan Sepak Bola, Penjaga Kandang Ayam Diamankan Polisi Berau

Rizal — Kaltim Today 29 Februari 2024 19:09
Nekat Curi Motor di Lapangan Sepak Bola, Penjaga Kandang Ayam Diamankan Polisi Berau
Pengungkapan kasus pencurian motor di Polres Berau. (Istimewa)

Kaltimtoday.co, Berau - Seorang pria berinisial MH (44) harus berurusan dengan pihak kepolisian setelah nekat mencuri sepeda motor di Lapangan Sepak Bola Batiwakkal, Kecamatan Tanjung Redeb, Berau.

Aksi pencurian tersebut terjadi pada hari Minggu (21/2/2024) sekitar pukul 17.30 WITA saat korban sedang berolahraga. Pelaku yang saat itu melihat kunci motor tertinggal di dashboard, langsung membawa kabur motor tersebut.

Korban yang menyadari motornya hilang kemudian melaporkannya ke Polres Berau. Petugas yang bergerak cepat berhasil mengamankan pelaku di kediamannya di Kampung Sembakungan, Kecamatan Gunung Tabur, pada hari Senin (26/2/2024) dini hari.

"Pelaku berprofesi sebagai penjaga kandang ayam di Kampung Sembakungan," ungkap Kanit Pidum Polres Berau, Ipda Yoga.

Polres Berau bersama tersangka mengambil barang bukti yang disimpan oleh tersangka di area pertashop Jalan APT Pranoto yang disembunyikan dengan cara ditumpuk menggunakan ranting pohon kering.

Berdasarkan keterangan pelaku, ia baru kali ini melakukan pencurian dan berniat menggunakan motor tersebut untuk kebutuhan sehari-hari dalam bekerja.

"Modusnya yaitu tersangka duduk di atas motor, kemudian melihat kunci motor di dashboard dan langsung membawa kabur motor tersebut," jelas Ipda Yoga.

Petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa satu unit sepeda motor merk Mio Soul GT beserta STNK, dompet dari korban dan pelaku.

"Atas perbuatannya, tersangka dijerat pasal 363 KUHP Sub pasal 362 dengan pidana penjara paling lama 5 tahun atau denda paling banyak Rp 900 ribu," pungkasnya.

[RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya