Kukar

Pameran Sebulu UMKM Kreatif Digelar 18 Hari, Upaya Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Kaltim Today
16 Juni 2022 17:21
Pameran Sebulu UMKM Kreatif Digelar 18 Hari, Upaya Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Camat Sebulu, Edy Fahruddin. (Supri/Kaltimtoday.co).

Kaltimtoday.co, Tenggarong — Pameran Sebulu UMKM Kreatif  digelar sebagai upaya meningkatkan kembali perekonomian masyarakat yang sempat menurun akibat pandemi Covid-19 selama dua tahun. Kegiatan ini berlangsung mulai 18 Juni sampai 3 Juli 2022, bertempat di lapangan Desa Manunggal Daya. Event ini bagian menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) Kecamatan Sebulu ke 57.

Pameran UMKM Kreatif ini menyediakan wadah kepada pelaku usaha. Hal ini bagian daripada menjalankan misi visi Bupati dan Wakil Bupati Kukar, Edi Damansyah - Rendi Solihin yaitu Kukar Idaman atau Inovatif, Daya Saing dan Mandiri.

Camat Sebulu, Edy Fahruddin menjelaskan, stand yang disediakan sementara ini sebanyak 30. Peruntukannya dibagi-bagi, 20 stand gratis khusus UMKM atau pedagang kaki lima (PKL). Satu stand free untuk desa-desa yang berminat mengisi.

"Mudah-mudahan dengan ada kegiatan ini bisa menjadi perputaran roda ekonomi kerakyatan di desa bisa berjalan dengan baik. Artinya, pedagang ini bisa dapatkan penghasilan dari kegiatan ini," kata Edy pada Kamis (16/6/2022).

Pameran yang dibuka mulai pukul 15.00 Wita sampai malam ini juga disertai berbagai penampilan kesenian. Diantaranya seni budaya, musik keroncong tingkilan, musik samrah, musik dangdut, musik religi dan tari kreasi.

Selain itu, kelompok wanita tani (kwt) desa bakal menampilkan kreativitas olahan seperti jamu dan sebagainya. Tak ketinggalan, pelaku usaha milenial turut ikut serta pada pameran tersebut. Sebagian besar umkm yang terlibat berasal dari Kecamatan Sebulu. 

"Kami juga mengundang Wirausaha Pemuda Mandiri (WPM) untuk bergabung, mudah mudahan bisa mengisi," jelasnya.

Pada 26 Juni, bakal menghadirkan penyanyi dari pulau jawa untuk menghibur dan memeriahkan HUT Sebulu. Camat Sebulu mengimbau, ketika mengunjungi pameran umkm tetap menerapkan protokol kesehatan yaitu memakai masker.

"Tetap diterapkan (prokes) di lokasi pameran, InsyaAllah cuci tangan dan suhu badan disiapkan," tutupnya.

[SUP | NON | ADV DISKOMINFO KUKAR]

 Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya